Nakita.id - Kebahagiaan tengah menghampiri pasangan Syahnaz Sadiqah dan Jeje Govinda.
Setelah menikah pada 21 April 2018 lalu, pasangan ini diketahui sedang menunggu kelahiran anak pertama mereka.
Usia kandungan Syahnaz yang menginjak 4 bulan ini ternyata memiliki banyak cerita.
Ami Qanita, ibunda Syahnaz mengatakan bahwa selama hamil anaknya semakin manja.
"Manjanya nambah, bahkan dia juga lapar terus ya kayak tiap jam itu kayaknya lapar, lapar gitu, 'Mah makan apa lagi dong sekarang',", kata Ami dikutip dari Kompas.com.
Adik bungsu Raffi Ahmad ini diketahui sedang mengandung anak kembar.
Namun kondisinya sempat drop dan harus menggunakan kursi roda.
Selain mengeluhkan kondisinya sempat drop, Syahnaz juga mengaku kalau dirinya jadi mudah berjerawat.
Pada awal kehamilan, jerawat pun mulai bermunculan di wajahnya.
Bahkan ia merasa stres dan tertekan karena sebelumnya tidak pernah mengalami hal seperti itu.
"Iyalah stress. Enggak pernah jerawatan kayak gitu kali," kata Syahnaz.
Kendati demikian, Syahnaz menyadari bahwa berjerawat saat hamil merupakan hal yang wajar.
"Ya mungkin kan kata orang (karena) hormon. Eh tapi sudah hilang, enggak lama sih pas sudah masuk beberapa bulan hilang sendiri, tinggal bekasnya doang," ujar Syahnaz.
Lalu sebenarnya apa sih Moms penyebab jerawat muncul ketika hamil?
Dilansir dari refinery29.com, kehamilan adalah proses hormonal yang dapat menyebabkan jerawat.
Dokter kulit Jeaneen Chappell menambahkan bahwa peningkatan kadar androgen dapat menyebabkan peningkatan produksi sebum, yang juga dapat menyebabkan jerawat selama masa kehamilan.
Menurut OB-GYN Carolyn DeLucia, MD, dari VSPOT Women's Intimate Health Spa di New York City, selama kehamilan, wanita mengalami peningkatan estrogen dan progesteron.
Dia juga menambahkan bahwa seiring berjalannya waktu, hormon-hormon ini dapat kembali stabil.
Jika Moms memiliki riwayat jerawat atau memiliki jerawat pada awal siklus menstruasi, maka resikonya lebih besar.
Jika Moms tidak mengalami jerawat selama trimester pertama, kecil kemungkinan untuk mengalami jerawat yang di trimester kedua atau ketiga.
Mengobati jerawat saat hamil bisa menjadi rumit, karena banyak resep dan perawatan dengan risiko tinggi, bahkan bisa menyebabkan cacat lahir.
Moms harus menghindari obat apa pun yang bahkan memiliki peluang kecil untuk membahayakan bayi dalam kandungan.
Jika Moms tetap ingin melakukan perawatan jerawat, sebaiknya bicarakan dahulu dengan dokter mengenai apa saja yang baik dan aman dilakukan untuk buah hati.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Kompas.com,webmd.com,refinery29.com |
Penulis | : | Puput |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR