Nakita.id - Berikut lima berita populer Nakita.id, Minggu (15/9/2019).
1. Tinggalkan Rumah Sakit Satu Minggu Sebelum Tutup Usia, BJ Habibie Hadiri Pernikahan Anak ART, Tepati Janji 4 Tahun yang Lalu
Moms, kepergian BJ Habibie memang menyisakan kesedihan mendalam bagi masyarakat Indonesia.
Pasalnya sosok Presiden RI ke-3, BJ Habibie ini begitu dikagumi.
Baru-baru ini, terdengar cerita sebelum BJ Habibie meninggal yang menyentuh hati.
Tepat seminggu sebelum wafat, rupanya BJ Habibie melakukan hal yang mengharukan lo Moms.
Mengutip Wartakotalive, rupanya BJ Habibie rela meninggalkan rumah sakit demi menghadiri pernikahan anak dari ART nya lho Moms.
Hal ini pertama kali diungkapkan oleh Adrie Subono, keponakkan BJ Habibie.
Adrie menceritakan bahwa pamannya merupakan orang yang peduli dengan wong cilik dan berusaha untuk tidak mengingkari janji.
Baca selengkapnya di sini.
2. Bak Mimpi di Siang Bolong, Pria Miskin di Rumah Kumuh ini Mendadak Dapat Warisan 1 Triliun Gara-gara Hasil Tes DNA
Dunia layaknya roda yang berputar.
Kadang keberuntungan menghampiri sehingga kita memilki kekayaan yang berlimpah.
Tapi tak jarang juga kesialan yang datang yang membuat kita berada dalam lembah kemiskinan.
Namun, kadang keduanya silih berganti datang, yang kaya jadi susah, yang susah jadi jutawan.
Karena itu, banyak yang berpendapat, saat kaya jangan jumawa, saat miskin jangan menyerah.
Salah satu kisah di bawah ini bisa jadi menginspirasi kita semua.
Pasalnya, pria sederhana yang beprofesi sebagai perawat ini beruntung karena dapatkan warisan seharga 1 triliun rupiah dari sang ayah.
Baca selengkapnya di sini.
Baca Juga: Farhat Abbas Pamer Belanjaan Tas Mewah di Paris, Nikita Mirzani:
3. Rela Lakukan Hal Ini di Pagi Buta Demi Betrand Peto, Sarwendah Banjir Pujian dari Warganet hingga Selebriti
Nama Betrand Peto tampaknya sedang ramai diperbincangkan publik.
Sosoknya dikenal banyak orang setelah ia diangkat anak oleh keluarga Ruben Onsu.
Kini, Betrand telah tinggal bersama Ruben dan Sarwendah di Jakarta.
Begitu pula dengan sekolah Betrand yang ikut dipindahkan ke ibu kota.
Laiknya anak kandung, Ruben dan Sarwendah memenuhi segala keperluan Betrand, begitu pula perhatiannya.
Bahkan beberapa waktu lalu, perilaku Sarwendah pada Betrand sempat menjadi sorotan dari para artis.
Baca selengkapnya di sini.
4. Baru 9 Bulan Menikah, Istri Cantik Opick Dikabarkan Akan Jual Rumah yang Tampilannya Horor, Ada Apa?
17 Desember 2019, penyanyi religi Opick kembali melangsungkan pernikahan dengan Bebi Silvana.
Pernikahan ketiga Opick ini dilangsungkan secara mewah di Hotel Aryadita Bandung.
Akan tetapi, kemudian beredar kabar bahwa keduanya sudah melangsungkan pernikahan secara siri terlebih dahulu.
Hampir 9 bulan mengarungi biduk rumah tangga bersama, Opick dan Bebi Silvana jarang terdengar kabarnya.
Namun, baru-baru ini diketahui jika Bebi Silvana menjual rumahnya. Ada apa?
Baca selengkapnya di sini.
5. Peringatan Bagi yang Suka Begadang! Sering Tidur di Atas Jam 12 Malam, Pria ini Kritis Bahkan Hampir Kehilangan Nyawa
Ada sebuah lirik dari lagu Bang H. Rhoma Irama yang sangat terkenal, yaitu Begadang.
Lagu tersebut menjelaskan dampak buruk begadang bagi kesehatan.
Sayangnya, banyak yang tak mengindahkan anjuran tersebut.
Buktinya, banyak sekali kita lihat ornag tidur jam 12 malam lebih.
Karena semakin hari, kegiatan orang-orang tampaknya juga semakin bertambah, apalagi dengan meningkatnya penggunaan smartphone, rasanya begadang dan tidur pada malam hari sudah menjadi hal biasa.
Namun rupanya hal itu bisa berakibat buruk seperti kasus seorang pria 50 tahun ini yang terpaksa terjaga hingga tengah malam dalam 10 hari berturut-turut.
Pria bernama Xu tersebut selalu tidur di atas jam 12 malam hingga akhirnya ia jatuh koma.
Baca selengkapnya di sini.
Baca Juga: Susul Cut Meyriska Bulan Madu, Ekspresi Sang Ayah Saat Foto Bersama Roger Danuarta Jadi Sorotan
Masih Banyak yang Keliru, Begini Cara Tepat Melakukan Toilet Training pada Anak
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR