Nakita.id - Kabar duka tenggah menyelimuti aktor film kawakan, Donny Alamsyah.
Pasalnya, ayah Donny Alamsyah dikabarkan meninggal dunia.
Benyamin Djunaidi bin Djuanaidi meninggal pada Selasa (17/9/2019) di rumahnya, kawasan Jakarta Selatan.
Baca Juga: Penyebab Kulit Si Kecil Berjerawat, Ternyata Begini Cara Mencegahnya!
Mengutip Wartakotalive, Donny Alamsyah terlihat tegar saat ditemui oleh awak media.
Ia terlihat mengenakan kaus berwarna hitam dengan rambutnya yang dikucir satu.
Dengan menundukkan kepala, Donny khusyuk berdoa di samping jenazah ayahnya.
Ia pun lantas membacakan ayat-ayat suci Al-Quran di dekat sang ayah.
Nada suaranya pun bergetar saat melantunkan ayat-ayat suci tersebut.
Kepergian sang ayah rupanya terjadi secara tiba-tiba.
Pasalnya sebelumnya, ayah dari Donny Alamsyah dalam keadaan yang sehat.
Hal ini pun dituturkan oleh tetangga dari Benyamin sendiri.
"(Benyamin Djunaidi) Awalnya sehat, tiba-tiba meninggal," kata warga. Menurut warga, mendiang Beyamin Djunaidi sempat dibawa ke rumah sakit, Selasa pagi tadi.
"Sebelum dibawa ke rumah sakit, badannya sudah kaku dan kakinya dingin," ucap warga.
Melihat postingan instagram @cuapcuap_mop, Donny menceritakan kronologi saat ayahnya mengembuskan napas terakhir.
Sebelumnya, ayah Donny Alamsyah dikabarkan meninggal dunia karena terpeleset dari kamar mandi.
Namun rupanya pemain film Gundala itu membantah kabar tersebut.
Ia mengatakan bahwa benar sang ayah mengembuskan napas terakhir saat di kamar mandi, namun tidak karena terpeleset.
"Tadi pagi saya sebenernya lagi di jogja tadi pagi.
"Sebenernya bukan karena jatuh dari kamar mandi ya gitu," ujarnya.
Ia menurutkan bahwa saat ingin mengambil air wudhu, ayah Donny Alamsyah sudah merasa tidak punya tenaga untuk ke kamar mandi.
"Jadi Papa tu sebenernya bangun untuk sholat subuh, tapi kakinya tu udah nggak ada tenaganya. Mau wudhu, jadi maksa pingin wudhu," ucapnya
"Lalu dibantu Mama jalan ke kamar mandi tapi di kamar mandi tangannya udah gak bertenaga. Jadi tidur, tidur di kamar mandi di pangkuan Mama," jelasnya dengan mata yang memerah.
Ia pun lantas menceritakan kenangan terakhirnya yang berharga dengan sang ayah.
"Alhamdulillah sih beberapa bulan yang lalu sempet umroh bareng sama Papa sama Mama. Ya alhamdulillah itu, sangat menyenangkan buat saya," tutupnya dengan berlinang air mata.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Instagram,Wartakotalive.com |
Penulis | : | Salmaa Awwaabiin |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR