Nakita.id - Seorang gadis 18 tahun dikabarkan akan melakukan serangan teror yang mengancam lingkungan sekolahnya.
Kini gadis asal Oklahoma tersebut telah diamankan pihak kepolisian.
Dikutip dari Grid.id yang melansir NBC News pada Rabu (18/9/2019), kabar tersebut telah dibenarkan oleh pihak kepolisian terkait ancaman penembakan di sekolah menengah atas.
Kasus ini diketahui saat Alexsis Wilson mengatakan kepada rekannya kerjanya bahwa ia telah membeli senapan AK-47 semi otomatis.
Dua rekan kerja Wilson melaporkan kepada pihak berwajib bahwa Wilson telah memamerkan foto-fotonya saat memegang senapan.
Wilson diduga melakukan hal tersebut untuk mengajarkan dua rekan kerjanya agar tidak takut kepada senjata.
Tapi selain itu Wilson juga menyatakan keinginannya untuk menembak beberapa orang di sekolah lamanya, yakni SMA McAlester.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Grid.id |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR