Melihat hal itu, seorang psikolog, Joice Manurung ikut diwawancarai oleh tim Insert Investigasi.
Ia menduga Kumalasari menginginkan sebuah pengakuan dari masyarakat, meskipun itu bentuknya negatif.
"Motifnya bisa beragam, dan saya selalu mengatakan bahwa motif tidak terbaca secara eksplisit," ujar Joice.
"Kita boleh menduga-duga, medapatkan perhatian yang luar biasa dari publik, mendapatkan pengakuan sebagai seseorang karena dia saat ini bangga sekali sebagai orang yang dihina satu negara dan dia bangga sekali dan itu pengakuan.
Apa pun bentuk pengakuannya, maupun itu negatif atau buruk sekali pun selama itu sebuah pengakuan, itu yang dia cari," ujar Joice menduga apa yang diinginkan oleh Kumalasari.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR