Maka, Moms memerlukan gunting kuku khusus bayi untuk mempermudah menggunting kuku.
Biasanya gunting khusus untuk bayi memiliki bentuk khas; sedikit bengkok di bagian tengahnya, bila dipepetkan pada kuku bayi, masih meninggalkan sisa kuku yang tak tergunting.
Setelah digunting, kikir pula kuku bayi untuk lebih memperhalus bagian ujungnya.
Pengguntingan kuku bayi dapat juga dilakukan saat Si Kecil tidur atau kala terbangun.
Mintalah bantuan Dads atau keluarga di rumah, untuk memegangi Si Kecil selama Moms menggunting kukunya.
Dengan begitu, Moms pun akan lebih mudah menggunting kuku Si Kecil.
Source | : | Tabloid Nakita |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR