Nakita.id - Mimpi buruk tak disangka mendatangi pasangan ini ketika mereka memutuskan untuk mengadopsi seorang bocah.
Pasangan asal New York, Amerika Serikat tersebut bertemu dengan seorang bocah perempuan di Ukraina tahun 2010.
Bocah perempuan bernama Natalie itu berpenampilan manis, walau didiagnosa menderita sindrom kerdil langka.
Baca Juga: Cuaca Panas Kemarau Panjang Bikin Si Kecil Rentan Terkena Penyakit, Orangtua Wajib Waspada
Melansir World of Buzz, Kristine dan Michael Bernett pun memutuskan untuk mengadopsi Natalie yang kala itu berusia 6 tahun.
Kebahagiaan mereka memiliki seorang anak perempuan manis ternyata berganti dengan teror.
Hal ini dimulai ketika Kristine mendapati Natalie, yang seharusnya masih bocah, sudah mengalami haid.
Makin lama makin banyak kejadian aneh, bahkan Kristine menyaksikan sendiri ulah Natalie yang tak wajar.
"Aku melihatnya memasukkan macam-macam bahan kimia, cairan pemutih dan sejenisnya, ke dalam kopiku," terang Kristine.
Ketika ia bertanya pada Natalie, bocah itu dengan santai menjawab jika dirinya bermaksud meracuni orang tua angkatnya.
Baca Juga: Banyak Bergaul Bentuk Sikap Baik dan Rasa Hormat Si Kecil, Yuk Dicoba Moms!
Tiap malam Natalie pun kerap bangun memandangi Kristine dan suaminya hingga mereka tak bisa tidur.
Kristine bahkan harus menyembunyikan benda-benda tajam dari jangkauan Natalie.
"Ia melompat dari mobil yang berjalan, menorehkan darah di cermin, dia melakukan hal-hal yang tak pernah kita bayangkan bisa dilakukan anak kecil," tambahnya.
Merasa anak angkatnya semakin bertingkah aneh, Kristine membawa Natalie ke dokter keluarga untuk diperiksa.
Hasil pemeriksaan mengejutkan, sebab dokter mereka mengungkap jika Natalie ternyata bukan bocah.
Beberapa kali pemeriksaan dilakukan, diketahui jika Natalie ternyata seorang wanita dewasa yang mengidap penyakit mental serius yang hanya diidap oleh orang dewasa.
Natalie ternyata berusia 21 tahun, dan Kristine beserta suaminya pun mengoreksi umur putri angkatnya ke pengadilan.
Mereka juga membiayai Natalie untuk mendapatkan perawatan hingga sembuh, bahkan membelikan Natalie apartemen.
Baca Juga: Demi Menjadi Anak Pemberani, Jangan Biarkan Anak Tidak Menghadapi Masalah dan Kegagalannya
Namun pada tahun 2013 Natalie membuat kekacauan dan diusir dari apartemen, lagi-lagi Kristine berusaha mencarikan tempat tinggal agar Natalie tak terlantar.
Ia pun telah menyiapkan rencana pendidikan Natalie ke perguruan tinggi, tetapi tahun 2013 tiba-tiba Natalie menghilang.
Bahkan, Kristine dan sang suami yang akhirnya bercerai mendadak dituduh telah menelantarkan 'anak' mereka, dengan Natalie sebagai saksi.
Kristine dituduh menelantarkan anak angkatnya agar bisa pindah ke Kanada.
Di sisi lain, Natalie tak lagi diketahui keberadaannya dan diduga menyamar lagi menjadi seorang anak, diadopsi oleh keluarga lain.
Source | : | YouTube,World of Buzz |
Penulis | : | Anisa Annan |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR