Nakita.id - Tidak banyak yang tau bagaimana hubungan Jessica Isakandar bersama mantan suaminya, Ludwig sebelumnya.
Seperti yang diketahui, Jedar memang sempat menikah dengan Ludwig.
Namun pernikahan tersebut dibatalkan berdasarkan keputusan Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada 15 Oktober 2015.
Sempat beredar kabar bahwa pernikahan Jedar tak direstui orangtua Ludwig.
Perceraian keduanya ini pun datang dari pihak Ludwig sendiri yang mengajukan gugatan pembatalan nikah pada 13 Oktober 2014.
Dalam Vlog terbarunya Jessica Iskandar bersama Rina Nose yang baru saja tayang pada Selasa (1/10), ia mengungkapkan hal yang tidak banyak orang tahu tentang hubungannya terdahulu.
Artis cantik yang akrab disapa Jedar itu mengungkap fakta-fakta tentang dirinya dan juga Rina dalam Vlog tersebut lewat segmen "Oscar".
Dalam segmen "Oscar", Jedar akan meminta bintang tamu untuk berkata jujur meski menyakitkan.
Obrolan berlangsung seru hingga Jedar membahas soal pernikahan. Sama-sama akan menikah, Jedar pun bertanya kepada Rina apakah pasangannya adalah pria yang dia impikan selama ini.
Pertanyaan ini rupanya mengarah ke fakta yang cukup mengejutkan.
"Kan kita berdua sama-sama bride to be, di mana tahun depan kita sama-sama menggelar resepsi," kata Jedar. "Betul, bride to be ya," timpal Jedar.
"Kita adalah bride to be yang berbahagia, tapi kita berdua sepakat enggak kalau kita sekarang sudah menemukan cowok yang selama ini kita impikan?" tanya Jedar.
Pertanyaan ini yang membuat Jedar justru mengungkap masa lalunya dengan Ludwig Franz Willibald.
Di mana kekasih Richard Kyle itu terang-terangan mengaku menikahi Ludwig hanya karena kepepet.
"Waktu kamu nikah pertama, kamu juga beranggapan begitu kan?" tanya Rina balik.
"Enggak, kalau yang pertama kan, kepepet. Buru-buru," celetuk Jedar sambil tertawa.
"Saya suka kejujuran dia, saya suka, dia apa adanya, jujur," timpal Rina.
Jedar pun merasa tak masalah setelah mengungkapkan fakta tentang pernikahannya dengan Ludwig tersebut.
Menurut ibu satu anak itu, pernikahan pertamanya bisa memberikan pelajaran baginya.
Ia juga berharap tak akan mengulangi kesalahan yang sama.
"Buat apa lah ditutupi. Yang penting itu dijadikan pelajaran, supaya itu tidak terulang lagi," jelas Jedar.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR