Cussons Bintang Kecil ini sendiri merupakan acara yang terus-menerus menyediakan sebuah platform bagi orangtua dan anak-anaknya untuk bermain dan berbagi kebahagiaan.
"Melalui tema besar tahun ini, kami ingin memberikan wadah bermain bagi anak," jelas Rahma Anna Setyani.
Tujuan PZ Cussons untuk mendukung tumbuh kembang anak dengan cara bermain sangat disetujui oleh psikolog anak, Alfa Restu Mardhika.
Menurutnya bermain mempunyai peran besar untuk tumbuh kembang Si Kecil.
"Membebaskan anak bermain bisa menjadi sebuah media untuk anak. Melalui bermain anak juga dapat belajar dan mengekplorasi.
Khususnya ketika bermain bersama orangtua, hal itu bisa menguatkan bonding dan attachment yang efeknya membentuk hubungan yang erat," ungkap Alfa.
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR