Sifat sensitif ini bukan ciri khas anak usia 6 tahun, tapi lebih bersifat pribadi.
Namun dengan meningkatnya usia dan pengalaman anak dalam pergaulannya, pola pikir yang semakin maju, maka seharusnya anak mampu mengatasi sifat sensitifnya.
Berikut beberapa cara menghadapai anak yang sensitif ini:
- Latih diri anak dengan bermain peran
Bermain peran bisa dilakukan dengan menggunakan boneka-boneka.
Tema yang dibuat sebaiknya dekat dengan kehidupan sosial anak, misalnya kehidupan pertemanan.
Tujuan bermain peran ini adalah agar anak siap dan tahu mengenai tindakan saat menghadapi teman-temannya.
- Hindari bentakan
Bentakan bukanlah cara efektif sebab akan menambah anak berkecil hati.
Saat menegur, sebaiknya Moms menjelaskan perlahan alasan perilakunya tidak disukai, misalnya.
Ungkapkan juga sesuatu yang Moms harapkan dari anak.
Rekomendasi Sunscreen untuk Si Kecil: Gently Sunscreen SPF50+ PA++++ dengan Serum Anti-Polusi!
Source | : | Tabloid Nakita,nakita |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR