2. Menggapai dan menggenggam
Kebanyakan balita akan mulai melambai atau memukul benda di usia kisaran 3 bulan, dan reflek yang makin terbentuk.
Tips melatih si kecil dengan memasang tempat tidur gym untuk bayi karena akan membantu si anak untuk memukul obyek di atas kepalanya.
Untuk membantu bayi 4 bulan Anda menggenggam barang, berikan mainan bunyi-bunyian untuk digenggam.
3. Berguling
Dalam proses untuk mengkontrol kepalanya, memutar tubuh sendiri adalah sebuah titik penting yang ditunggu para orangtua.
Tips melatihnya, Moms bisa berikan ruang yang cukup luas dan kesempatan untuk berlatih. Lantai adalah lokasi yang tepat untuk melatihnya.
Pegang barang yang menarik, seperti permainan bunyi-bunyian atau kaca bayi dekatnya. Ini akan menarik perhatiannya dan menggodanya untuk memutar tubuh untuk melihat.
4. Duduk
Saat bayi sudah bisa berguling, kemampuan untuk duduk adalah langkah berikutnya yang bisa Moms coba.
Bayi memiliki cara pandang yang berbeda saat ia belajar duduk karena hal ini juga akan menjadi sebuah pengalaman baru untuk orangtua.
Tips melatihnya bisa dengan memangku si bayi sambil menghadap ke luar. Perut dan kaki Anda bisa menjadi sandarannya.
Lalu biarkan bayi duduk disanggah bantal berbentuk U ya, Moms.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Safira Dita |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR