Nakita.id- Moms pasti ingin si kecil cepat bisa duduk dan tengah mencari cara agar bayi bisa duduk sendiri?
Ternyata, cara agar bayi bisa duduk sendiri cukup beragam dan bisa berawal dari mengajarkan sendiri dirumah lho.
Cara agar bayi bisa duduk bisa dilatih dengan mulai melatih gerak dan koordinasi si kecil sejak dini.
Diketahui, perkembangan kemampuan motorik si kecil dalam setahun pertama usianya memang sangat pesat dan terkesan tidak beraturan.
Namun, sebenarnya hal ini terjadi berurutan selayaknya perkembangan si kecil dari cara merangkak hingga duduk.
Perkembangan si kecil biasanya akan dimulai dari kepala hingga kaki walaupun kepala dan lengan si kecil akan berkembang lebih dulu ketimbang kaki.
Namun, ada pula bayi yang bisa mengkontrol bagian tengah tubuhnya terlebih dulu baru ia bisa menggerakkan jari tangan dan kakinya sesuai perintah.
Bila ingin si kecil bisa cepat belajar duduk, Moms bisa mencoba 5 langkah mudah melatih perkembangan motorik anak dari kepala hingga jari kaki ini.
1. Kendali kepala
Salah satu hal yang penting untuk Moms ketahui adalah cara menyangga kepala bayi karena bayi belum bisa menyangga kepalanya sendiri hingga usianya 3 bulan.
Untuk melatihnya, Moms bisa letakan si kecil menelungkup di lantai dan lakukan beberapa kali dalam sehari.
Kemudian, pancing si kecil untuk mengangkat kepalanya, lalu letakkan kaca besar yang tak mudah pecah di hadapannya atau foto dirinya dalam ukuran besar di hadapannya.
2. Menggapai dan menggenggam
Kebanyakan balita akan mulai melambai atau memukul benda di usia kisaran 3 bulan, dan reflek yang makin terbentuk.
Tips melatih si kecil dengan memasang tempat tidur gym untuk bayi karena akan membantu si anak untuk memukul obyek di atas kepalanya.
Untuk membantu bayi 4 bulan Anda menggenggam barang, berikan mainan bunyi-bunyian untuk digenggam.
3. Berguling
Dalam proses untuk mengkontrol kepalanya, memutar tubuh sendiri adalah sebuah titik penting yang ditunggu para orangtua.
Tips melatihnya, Moms bisa berikan ruang yang cukup luas dan kesempatan untuk berlatih. Lantai adalah lokasi yang tepat untuk melatihnya.
Pegang barang yang menarik, seperti permainan bunyi-bunyian atau kaca bayi dekatnya. Ini akan menarik perhatiannya dan menggodanya untuk memutar tubuh untuk melihat.
4. Duduk
Saat bayi sudah bisa berguling, kemampuan untuk duduk adalah langkah berikutnya yang bisa Moms coba.
Bayi memiliki cara pandang yang berbeda saat ia belajar duduk karena hal ini juga akan menjadi sebuah pengalaman baru untuk orangtua.
Tips melatihnya bisa dengan memangku si bayi sambil menghadap ke luar. Perut dan kaki Anda bisa menjadi sandarannya.
Lalu biarkan bayi duduk disanggah bantal berbentuk U ya, Moms.
5. Merangkak dan berjalan
Antara usia 8-13 bulan, bayi Anda akan mencapai sebuah proses belajar berjalan tersendat-sendat, Moms.
Moms bisa melatihnya dengan berain "petak umpet" dengan si kecil karena bisa menjadi permainan menyenangkan untuk bayi yang sedang belajar bergerak.
Dekati si bayi sambil berkata, "Mama akan tangkap kamu..." Lalu merangkak menjauh, agar ia kembali mengejar. Cobalah bersembunyi di balik furnitur untuk "mencari" Anda.
Nah, deretan langkah diatas bisa Moms coba sebagai cara agar si kecil bisa cepat duduk. Selamat mencoba!
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Safira Dita |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR