Nakita.id – Tiga tahun sudah, Tukul Arwana ditinggalkan sang istri tercinta, Susi.
Meski telah cukup lama menjadi duda, tampaknya belum ada tanda-tanda komedian sekaligus presenter itu akan kembali menikah.
Kendati demikian, Tukul kerap santer diberitakan tengah menjalin hubungan spesial dengan seorang biduan cantik bernama Meggy Diaz.
Sayangnya, kedekatan yang telah terjalin selama enam tahun itu sepertinya masih menjadi teka-teki, Moms.
Sebab, anak-anak Tukul Arwana dengan mendiang Susi tampaknya belum mengizinkan ayahnya menikah lagi.
Walau tak menyinggung langsung pada Meggy, Tukul Arwana tampak memberi ‘kode’ pada wanita yang dekat dengannya untuk lebih berusaha mendapatkan hati ketiga anaknya.
Hal tersebut diketahui saat Tukul dan Meggy Diaz diundang bersamaan di acara Rumpi No Secret belum lama ini.
“Apa yang akan Mas Tukul katakan ke pacarnya Mas Tukul saat ini, seandainya udah punya, kalau anak-anak Mas Tukul masih belum setuju sama dia?” tanya Feni Rose pada Tukul dikutip dari kanal YouTube TRANS TV Official.
Tanpa ragu, pria berusia 56 tahun ini pun menyebutkan beberapa hal yang sebaiknya dilakukan sang kekasih.
Salah satunya dengan tetap sabar.
“Cari sesuatu yang membuat mereka (anak-anak) bisa berubah pikiran. Cari sesuatu yang bisa menarik hati anak-anak. Harus pelan-pelan, sabar,” jawab Tukul.
Dengan melakukan hal-hal tersebut, Tukul pun yakin ketiga anaknya nanti akan mengizinkan.
“Tapi, saya punya haqqul yaqin (keyakinan), kalau punya perubahan itu pasti dia (anak-anak) mengizinkan. Namanya ayahnya, papanya, masa nggak boleh (menikah) sih?” sambungnya.
Namun, dari beberapa yang disebutkan, pria kelahiran Purwosari ini tampak mengutamakan satu hal, yaitu calon istrinya haruslah wanita yang soleha.
“Termasuk perubahan menjadi lebih soleha gitu?” cecar Feni Rose.
“Iya pasti. Dan aku yakin anakku pasti mengizinkan,” jawab Tukul lugas.
Wah, kira-kira kodenya Tukul Arwana buat siapa ya, Moms?
Baca Juga: #LovingNotLabelling: Intip Tips Ampuh Agar Si Kecil Gemar Belajar, Jangan Melabel Anak Bodoh Ya!
Wapres Gibran Minta Sistem PPDB Zonasi Dihapuskan, Mendikdasmen Beri Jawaban 'Bulan Februari'
Source | : | youtube.com |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR