Nakita.id - Kisah cinta Cynthia Lamusu dan Surya Saputra menjadi salah satu kisah cinta yang menginspirasi.
11 tahun menjalani biduk rumah tangga, ternyata banyak cerita yang tak pernah diketahui publik.
Cynthia Lamusu terlihat begitu mencintai Surya Saputra.
Bahkan, Surya Saputra sendiri sangat mencintai istri yang dinikahinya sejak Juni 2008 lalu.
Dari pernikahan dengan Cynthia Lamusu dan Surya Saputra menghasilkan buah hati kembar.
Baca Juga: Cynthia Lamusu Sedih Anak Kembarnya Opname di Rumah Sakit, Begini Kondisinya Sekarang
Meskipun kini anak sudah mulai besar, cinta Surya Saputra kepada Cynthia Lamusu tak pernah luntur.
Namun, tak banyak yang tahu sebelum menikah, ternyata Cynthia dan Surya Saputra pernah berpisah.
Sebelum menceritakan masa lalu kisah cinta Cynthia dan Surya, Cynthia menceritakan awal mula saat mulai suka dengan sosok Surya Saputra.
Cynthia mengaku jika dirinya melihat Surya Saputra untuk pertama kali karena ketampanannya.
Memang, Surya Saputra ini dikenal dengan wajahnya yang membuat semua wanita bertekuk lutut karena ketampanan yang dimilikinya.
Baca Juga: Cynthia Lamusu Sedih Harus Tidur Terpisah dengan Suami dan Anaknya Karena Hal Ini
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR