Nakita.id – Kondisi yang kurang baik tengah dialami oleh istri Anang Hermansyah, Ashanty.
Seperti diketahui, saat ini Ashanty tengah mengidap suatu penyakit yang tak bisa disembuhkan, yaitu autoimun.
Kondisinya juga sempat memburuk akibat munculnya banyak bentol merah gatal di sekujur tubuhnya.
Untuk mengetahui lebih dalam tentang penyakit tersebut, Ashanty pun sempat dirawat untuk menjalani serangkaian pemeriksaan.
Mulai dari biopsi (pengambilan sebagian jaringan), endoskopi, hingga pengambilan sampel darah untuk mengecek lebih lanjut soal penyakitnya.
Dengan banyaknya pemeriksaan sekaligus kondisi tubuhnya yang kurang baik, tak heran bila kini penampilan ibu empat anak itu berubah 180 derajat, Moms.
Baca Juga: Akun Youtube Atta Halilintar Tembus 20 Juta Subscribers, Netizen Justru Sentil Liza Aditya, Mengapa?
Ashanty mengaku jika berat badannya turun sekitar 4 kilogram.
"Iya (berat badannya turun), hampir 4 kilo juga," jelas Ashanty dilansir dari tayangan di Intens Investigasi.
Tak hanya itu, selama dirawat di rumah sakit, wajah Ashanty juga tampak lemas dengan mata yang sayu.
Kini, setelah satu minggu terbebas dari perawatan dokter, pelantun lagu ‘Dulu’ itu kembali menghebohkan publik dengan penampilannya.
Bukan karena badannya, melainkan lantaran perubahan tatanan rambutnya.
Melalui akun Instagram pribadinya, Ashanty terlihat memotong rambutnya menjadi sebahu.
Ia juga memotong poni dan mengganti warna rambutnya, sehingga membuat penampilannya menjadi lebih muda.
Tampaknya perubahan yang dilakukan oleh Ashanty tersebut mendapat banyak tanggapan positif dari warganet.
Baca Juga: Bikin Video Jatuh ke Kasur, Maia Estianty Kenakan Setelan Kasual bak ABG Kekinian
Dari ribuan komentar yang ada, tak sedikit yang mengatakan Ashanty terlihat lebih muda dan segar.
“Cocok,, keliatan lebih muda dan fresssss,” tulis akun @ecawati__.
“Cocok banget..jd keliatan lebih muda dan fresh,” tulis akun @sie.yessi.
“Tampak muda dan lbh fres bun....,” tulis akun @joewita2.
Bagaimana menurut Moms?
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | instagram.com |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR