"Itu sempat turun berat badan terus naik lagi karena memang waktu itu hormonal mungkin ya," ungkap Tina.
"Sebenarnya yang berat itu kalau sudah makan, aku langsung lari segila-gilanya, atau berenang segila- gilanya."
Oleh sebab itu, Tina menegaskan pentingnya untuk menjalani kehidupan yang lebih sehat dengan menjaga pola makan dan rutin berolahraga secara benar.
Cara tersebut dikatakan Tina menjadi diet paling manjur dimana ia sukses memangkas berat badan hingga 25 kilogram dalam waktu 8 bulan.
"Pertama niat dulu, dan niatnya untuk sehat ya bukan untuk kurus. Lalu olahraga seperti jalan kaki atau jalan-jalan di mall itu sudah termasuk olahraga kardio kan," ungkap Tina.
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR