Nakita.id – Tak terasa tahun 2019 sebentar lagi akan segera berakhir ya, Moms.
Apakah Moms dan keluarga telah memiliki rencana untuk mengisi liburan akhir tahun?
Jika masih bingung, Moms bisa lo mengajak Dads dan Si Kecil untuk menghabiskan waktu di acara ICEFEST 2019.
ICEFEST 2019 merupakan festival keluarga terbesar dengan konsep pedesaan saat musim dingin, lengkap dengan berbagai wahana menarik.
Baca Juga: Tak Selalu Membawa Dampak Buruk, Bermain Justru Terbukti Memiliki Banyak Manfaat untuk Anak
Festival ini akan digelar selama 11 hari, mulai dari tanggal 19 - 29 Desember 2019 di ICE BSD City, Tangerang.
Presiden Direktur PT Indonesia International Expo, Ryan Adrian, menuturkan bahwa wahana dan area telah dirancang khusus, sehingga akan memberi pengalaman yang berbeda untuk seluruh anggota keluarga.
“Di ICEFEST, ada sejumlah wahana dan area yang dapat dinikmati oleh seluruh pengunjung. Kami yakin pertunjukan dan ambience yang ada di ICEFEST akan memberi pengalaman yang berbeda bagi seluruh anggota keluarga, mulai dari orangtua hingga anak,” ujar Ryan Adrian.
Menariknya, nuansa musim dingin yang dihadirkan di ICEFEST 2019 bukan hanya sekadar dekorasi lo, Moms.
Di ICEFEST 2019, Moms dapat menikmati Winter Parade, yang akan memperlihatkan perbedaan suasana saat siang dan malam hari atau disebut dengan AM/PM Experience.
Moms juga bisa merasakan langsung sensasi hujan salju saat musim dingin di area Happy’s Snow Park.
Adapun wahana yang akan dihadirkan di ICEFEST 2019, meliputi konser musik, museum mainan, hingga Dessert Art Installation.
Pada konser musik, Moms dapat menyaksikan penampilan istimewa musisi kenamaan dari berbagai generasi, mulai dari Naura, Rendy Pandugo & Ardhito Pramono, Glenn Fredly, Vina Panduwinata, hingga Kla Project.
Sedangkan, bagi para pecinta mainan action figure, wajib mengunjungi Museum of Toys yang mana akan menghadirkan koleksi mainan dari desainer lokal maupun international.
Akan tetapi, kalau berbicara soal festival, sepertinya tak lengkap jika tidak berbelanja ya, Moms.
Tenang saja Moms, karena ICEFEST juga akan menghadirkan bazaar irresistible, yang akan menjual barang branded, baik kondisi baru maupun preloved.
Bila Dads penggemar gadget, Moms juga dapat mengajaknya ke area Erajaya, karena akan ada berbagai produk gadget unggulan dan promo menarik yang sayang untuk dilewatkan.
Baca Juga: Sambil Bermain, Shireen Sungkar dan Teuku Wisnu Tanamkan Nilai Agama Pada Anak
Dengan semua wahana menarik tersebut, Moms tak perlu khawatir dengan harga tiket masuknya.
Cukup dengan membayar Rp 50.000,- Moms bisa langsung menikmati seluruh wahana dan area di ICEFEST 2019, lo.
Bagaimana Moms, menarik sekali bukan? Jangan sampai terlewat ya, Moms!
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Siaran Pers |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR