4. Mengurangi ketakutan menghadapi persalinan
Tidak hanya kelelahan fisik yang dapat menghambat proses persalinan, kelelahan emosional juga dapat dialami oleh Moms yang sudah mendekati waktu persalinan.
Nah, salah satu cara mengatasi kelelahan emosional adalah dengan mengurangi ketakutan menghadapi persalinan.
Karena itulah, sebaiknya Moms meminta bantuan kepada orang terdekat, terutama pasangan untuk meminta dukungan dalam menghadapi persalinan.
Baca Juga: Atasi Rasa Takut Jelang Kelahiran, Berikut Tips Melahirkan Mudah Tanpa Rasa Sakit yang Bisa Moms Ikuti
5. Mengonsumsi makanan sehat
Perlu Moms ketahui, makanan yang terlalu banyak mengandung gula buatan tidak baik untuk kesehatan Moms dan juga janin.
Oleh karena itu, pilihlah makanan yang memiliki kandungan gula alami, seperti buah-buahan.
Selain itu, pilihlah buah mengandung banyak air seperti jeruk, semangka dan melon.
Kentang kukus juga dapat Moms pilih untuk membantu Moms dalam mengusir kelelahan menjelang persalinan.
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Source | : | Nakita.ID |
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR