"Ngomongin masalah kanker, misal kalian pergi ke tukang gigi karena gigi kalian hilang dan nanti biasanya tukang gigi itu akan memberikan gigi palsu, itu hati-hati sekali jangan pernah pakai gigi palsu yang langsung di tempel di rahang kalian yang ga bisa dilepas, itu bahaya banget karena itu beda ya baik dari prosedur, kebersihan dan faktor lainnya," Tambah Drg. Tengku Anissa Utami.
Pada video tersebut juga dijelaskan bagaimana bahaya dan efek samping dari memasang gigi palsu di tukang gigi ilegal.
"Biasanya kan tukang gigi masang gigi palsu secara permanen, itu pakai bahan self cure untuk reparasi atau bahan yang buat gusi dari gigi palsu tersebut itu bisa nyebabin iritasi, aku aja takut kalau membuka gigi palsu pasien yang udah dipasang secara permanen oleh tukang gigi ilegal biasanya itu ada ulatnya di balik gigi palsu tersbut pas kita buka," Ujar Drg. Belinda.
Tasya juga mengatakan harusnya bahan self cure itu tidak langsung dipasang langsung pada gigi karena berisiko menyebabkan kanker.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR