Nakita.id – Siapa orangtua yang tak bahagia bila melihat anaknya tumbuh menjadi seseorang yang senang berbagi?
Ya, kebiasaan senang berbagi memang penting dan perlu ditanamkan sedari dini pada diri Si Kecil, Moms.
Sebab, orangtua yang membiasakan anaknya berbagi sebenarnya tidak hanya memberi manfaat pada diri anak, namun juga orang lain.
Mengutip dari sahabatkeluarga.kemdikbud.go.id, berikut ini tiga manfaat yang didapat bila anak senang berbagi:
Baca Juga: Simak Moms, Ini Pentingnya Ajarkan Si Kecil untuk Berbagi dalam Banyak Hal
1. Menumbuhkan karakter gotong royong
Salah satu karakter yang jarang dimiliki anak-anak di era sekarang adalah gotong royong.
Penyebab lunturnya gotong royong adalah egosentris atau berpusat pada diri sendiri.
Saat anak tidak pernah diajarkan atau ditunjukkan keteladanan tentang berbagi, besar kemungkinan anak akan tumbuh dengan keegoisan.
Perasaan enggan bergaul dengan orang lain akan terkesan menjadi hal yang biasa hingga dewasa.
Disini lah peran berbagi sangat penting dalam kehidupan anak.
Baca Juga: Tak Ingin Si Kecil Tumbuh Menjadi Pribadi yang Pelit? Berikut Tips Mengajarinya Belajar Berbagi
2. Menumbuhkan empati
Manfaat berbagi lainnya adalah untuk menumbuhkan empati, yakni kemampuan memahami orang lain.
Anak yang diajarkan berbagi sejak dini akan dapat mengerti kondisi dan situasi orang lain.
Tak hanya itu, hal tersebut juga akan mencegah anak berbuat arogan dan berbangga diri secara berlebihan.
3. Menumbuhkan sikap bersyukur
Selama ini sikap bersyukur hanya berhenti pada diri sendiri.
Banyak anak yang pandai, tapi enggan mengajarkannya pada orang lain.
Dengan berbagi, konsep bersyukur tidak hanya berhenti pada pengetahuan tapi hal itu dapat dipraktikkan dengan hal sederhana.
Anak dapat dilatih dan dibiasakan untuk berbagi tenaga, pengetahuan, dan lainnya.
Berbicara soal berbagi, kini ada satu cara mudah yang dapat Moms dan Si Kecil gunakan sebagai medium untuk berbagi, lo.
Yakni dengan mengikuti kompetisi swafoto #RayakanHarapan3 yang diselenggarakan oleh McDonald’s.
Caranya pun mudah sekali, Moms.
Cukup dengan mengunggah potret swafoto di media sosial Instagram yang disertai dengan caption berisikan harapan yang ingin diwujudkan oleh McDonald’s.
Harapan yang diinginkan bisa untuk diri sendiri atau orang lain ya, Moms.
Jangan lupa mention ke @McDonaldsID dan sertakan hashtag #RayakanHarapan3.
Nantinya McDonald’s akan memilih satu pemenang dalam tiga periode kompetisi yang berbeda.
Menariknya, Moms juga bisa menulis harapan sebanyak-banyaknya, lo.
Dengan dilaksanakannya kompetisi ini, Caroline Kurniadjadja selaku Associate Director of Marketing McDonald’s Indonesia pun berharap, McDonald’s bisa terus membantu mewujudkan harapan para konsumennya.
“Tahun ini kami kembali menggelar kompetisi ini, karena kami ingin terus membantu mewujudkan harapan konsumen kami.
Melalui kompetisi ini, kami juga berharap bisa memotivasi banyak orang untuk tidak pernah berhenti berharap dan berusaha, karena tidak ada sesuatu yang tidak mungkin,” ujar Caroline Kurniadjadja.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | sahabatkeluarga.kemdikbud.go.id |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR