Bahkan, menurut pengakuan tim pendaftaran, bila hari ini mendaftar harus menunggu setahun lagi untuk mendapatkan pengobatan.
Artinya, kalau Moms mendaftar hari ini, maka baru bisa mendapatkan pengobatan dari Ningsih Tinampi pada 2021. Gila
Pro kontra pun bermunculan. Apalagi saat Ningsih Tinampi mengklaim bisa memanggil malaikat, nabi, bahkan Rasulullah SAW.
Media pun ramai menyudutkan, begitu juga dengan berbagai tokoh supranatural semacam Mbah Mijan, Mbak You, dan lainnya.
Tapi, anjing boleh menggonggong, kafilah tetap berlalu. Para peminat pengobatan Ningsih Tinampi tak pernah berkurang, masih terus datang walaupun rela antri lama.
Nah, yang menarik, Ningsih Tinampi dalam akun youtube yang subscribernya sudah mencapai jutaan, tidak pernah mengekspos kehidupan pribadinya, ia hanya memperlihatkan bagaimana atrian pasien, proses pengobatan, dan kegiatan lainnya.
Tak ada cerita anak-anaknya, suaminya, dan lainnya.
Penasaran dong dengan profil lengkap Ningsih Tinampi, buat yang penasaran, yuk lihat di bawah ini.
Nah, berdasarkan penelusuran dari Maya Zulaikha dalam blognya, diperlihatkan profil Ningsih Tinampi secara lengkap.
Salah satunya ia lahir pada 7 Februari 1973, artinya saat ini ia berusia 47 tahun dan hampir menginjak 48 tahun.
Ia juga sudah memiliki anak 5, semuanya berjenis kelamin laki-laki.
Nama anaknya antara lain Deni, Raha, Widi, Ijan, Putra, dan satu lagi tak disebutkan.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Saeful Imam |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR