Nakita.id - Moms sudah tahu kah panduan perkembangan bayi 6 bulan yang normal terjadi?
Saat masa-masa pertumbuhan bayi adalah masa orang tua benar-benar memperhatikan apa saja yang dibutuhkan oleh buah hati.
Terutama dalam hal pemenuhan gizi.
Umumnya, jika bayi sudah mulai masuk di usia 6 bulan, Moms sudah bisa berikan makanan pendamping untuk bayi.
Dikutip dari Kompas.com, menurut panduan dari Badan Kesehaan Dunia (WHO), bayi berusia 6 bulan harus diberi makan secara bertahap agar kebutuhan gizi seperti energi, protein, zat besi, viamin A terpenuhi.
Pada bayi usia 0-24 bulan adalah periode emas, di mana sel-sel otak tumbuh sangat cepat dan capai 80 persen.
Nah jika pada usia-usia emas tersebut bayi tidak mendapatkan kebutuhan gizi yang terpenuhi, maka berdampak pada kecerdasan otak anak.
Untuk mengetahui apakah bayi sudah benar-benar siap mendapatkan makanan pendamping bisa dilihat dari tanda-tanda berikut, dikutip dari verywell family:
Baca Juga: Dari Berat Badan hingga Panca Indra, Berikut Panduan Perkembangan Bayi 1 Bulan yang Normal Terjadi
- Bayi sudah mulai mengangkat kepala
- Membuka mulut saat terdapat makanan di dekatnya
- Mendapatkan makanan dari sendok ke mulut mereka, tidak dibiarkan tumpah di dagu
-Berat bayi dua kali dari berat lahir
-Tunjukkan minat akif untuk makan.
Jika bayi sudah benar-benar siap untuk makan, ada baiknya untuk Moms membuatkannya sendiri sesuai yang direkomendasikan oleh dokter.
Seandainya Moms tidak punya banyak waktu untuk memasak, membeli juga jadi solusi selama makanan yang diberikan rendah gula, tanpa bahan pengawet.
Saat awal pemberian makanan pada bayi disarankan untuk memperkenalkan semua jenis makanan sehat dan segar.
Dengan memperkenalkan berbagai jenis makanan, Moms dapat mengawasi kemungkinan alergi pada bayi terhadap makanan.
Berikut hal yang perlu diingat saat bayi mulai konsumsi makanan pendamping
- Jika bayi menolak menerima makanan yang Moms berikan bukan berarti bayi membencinya
Tetapi penolakan itu bisa saja dilakukan karena bayi belum terbiasa dengan rasa dan tekstur baru.
- Mulai dengan 1-2 sendok makan dan mulai tingkatkan saat bayi mulai tumbuh
- Jangan dulu diberikan makanan yang ia pegang sendiri sebelum usia 8 bulan ke atas
- Bayi di bawah usia satu tahun tidak boleh makan yang menimbulkan tersendak dan bahaya, salah satunya madu.
Meski bayi 6 bulan sudah mengenal makanan pendamping, bukan berarti tidak lagi membutuhkan ASI ya Moms.
Source | : | kompas,verywellfamily.com |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR