Banyak bergerak
Salah satu filosofi Telpner ialah, olahraga dengan waktu yang sedikit namun sering jauh lebih baik dibandingkan sekali namun dalam waktu panjang yang rentan menambah stres.
Setelah olahraga, jangan lupakan makanan sehat dan minum air putih agar tubuh tidak kekurangan cairan.
Jaga tubuh tetap terhidrasi
Jika tubuh mengalami dehidrasi, maka kulit wajah akan mudah terserang masalah kulit seperti jerawat.
Minum air putih, makan makanan yang mengandung air seperti sayuran dan buah-buahan serta mengurangi minuman berkafein dan alkohol efektif untuk mencegah penuaan dini.
BACA JUGA: Agar Anak Bisa Berjalan Sendiri, Rangsang dengan Stimulasi Ini
Sertakan sayuran hijau dalam menu harian
Sayuran hijau dinilai Telpner sebagai makanan super yang kaya akan nutrisi, untuk itu jangan lupa masukkan dalam menu sehari-hari.
Sebagai ahli nutrisi, Telpner membagikan menu andalannya.
Jus kale, mencampurkan bayam mentah dalam segelas smoothie segar, mencampurkan sayuran hijau dalam beras merah dan tak melupakan sayuran hijau dalam makanan menjadi rahasia sehat Telpner.
Source | : | besthealthmag.ca |
Penulis | : | Erinintyani Shabrina Ramadhini |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR