Ia juga mengaku bahwa putra keduanya mengonsumsi ASI yang cukup banyak.
Bahkan dirinya juga sangat sulit jika ingin pergi jarak jauh karena takut tidak bisa memenuhi kebutuhan ASI putranya tersebut.
"Anak kedua konsumsi ASI-nya jauh lebih banyak, aku tuh nggak bisa kemana-mana sampai sekarang aja aku tiap dua jam masih pompa ASI," ungkap Sandra pada video di akun Youtube Cumicumi.
Bahkan dirinya mengaku saat sedang berada di dalam pesawat pun ia masih menyempatkan waktu untuk melakukan pompa ASI.
"Mangkanya setiap orang yang kerja bareng aku, dia udah tau ah ini pasti mau pompa ASI ya biarin aja aku di pesawat aja masih pompa ASI," tambah Sandra.
Meski harus bersusah payah memompa ASI untuk buah hatinya, Sandra mengaku sangat ikhlas.
Sandra juga bahagia karena bisa menyusui buah hatinya, serta mendukung perkembangan buah hatinya agar lebih sehat.
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Source | : | Yotube |
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR