Nakita.id – Kabar keretakan rumah tangga Barbie Kumalasari dan Galih Ginanjar kian berembus kencang.
Pasalnya, beberapa waktu lalu, Barbie Kumalasari terang-terangan mengaku ingin bercerai dari Galih Ginanjar.
Seolah gerah disebut dengan hujatan publik, kali ini Kumalasari pun menegaskan bahwa niatannya untuk menceraikan Galih bukan sekadar gertakan apalagi settingan.
Salah satu buktinya adalah Kumalasari sudah tak pernah lagi menjenguk Galih.
"Teman-teman bisa cek ke Polda, kan enggak pernah jenguk lagi. Kali ini beneran, bukan settingan lagi," ujar Kumalasari dikutip dari Grid.ID.
Anehnya, belum selesai masalahnya dengan sang suami, kini pemeran Ijah dalam sinetron ‘Bidadari’ ini justru disebut-sebut akan segera bertunangan dengan pria lain.
Rayakan Hari Ibu dengan Kenyamanan di Senyaman, Studio Yoga dan Meditasi Khusus Wanita Berdesain Modern serta Estetik
Source | : | youtube.com,Grid.ID |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Nakita_ID |
KOMENTAR