Nakita.id - Banyak Moms yang memilih bahan kulit sebagai pilihan untuk tas dan dompet, bahkan sepatu.
Membeli tas kulit yang asli merupakan investasi bagi Moms. Percuma jika membeli tas kulit tapi tidak mau merawatnya.
Bahkan walaupun Moms hanya membeli tas kulit imitasi, Moms juga harus merawatnya agar tas tersebut tahan lebih lama.
Sebelum Moms membersihkan tas berbahan kulit, berikut ini harus Moms perhatikan.
1. Kosongkan barang-barang yang ada di tas, buka semua resleting, lalu balik tas untuk menghilangkan kotoran yang ada di dalam tas.
Baca Juga: Idiiih, Pria di China Ini Rela Implan Payudara Demi Mendapat Pekerjaan
2. Jika di dalam tas ada selaput kain, tarik kain hingga ke luar tas, sikat bagian kain dan daerah di sekitar kain.
3. Periksa label perawatan pada tas, bahan pemberish apakah yang ramah untuk membersihkan tas dan ikuti panduan perawatan jika ada.
Perawatan tas yang baik seharusnya dilakukan minimal dua sampai satu minggu sekali.
Untuk membersihkan tas, belilah sabun kulit yang bagus. Lalu celupkan ke dalam kain putih yang bertekstur lembut.
Kemudian pakailah campuran tersebut sebagai pembersih bagian luat tas.
Usahakan jangan memakai kain yang berwarna atau bertekstur kasar karena dapat membuat warna tersebut menempel pada permukaan tas.
Baca Juga: Inilah yang Harus Dilakukan Jika Gempa Bumi, Awas Saat Sedang Nyetir!
Tekstur yang kurang lembut juga dapat merusak bahan tas.
Moms juga bisa membeli kondisioner khusus kulit untuk memberikan efek lebih bersih setelah membersihkan dengan menggunakan sabun.
Kita wajib juga mengetahui faktor yang membuat tas kulit cepat rusak atau cepat kotor di antaranya tinta noda, minyak, dan udara yang lembab.
Jika Moms ingin tas lebih tahan lama, Moms juga harus memperhatikan cara penyimpanannya.
1. Jangan pernah menyimpan tas kulit atau kulit imitasi di kantong plastik.
Plastik yang menempel pada permukaan tas dapat merusak bahan tas.
Ditambah lagi udara lembab yang ditimbulkan tas akan lebih mudah membuat tas lembab dan kulitnya mudah mengelupas.
Baca Juga: Fairuz A Rafiq, Adakan Tasyakuran Empat Bulanan Kehamilannya
2. Masukkan tas ke dalam wadah kain.
Biasanya dalam membeli tas kain, penjual akan memberikan tas kain untuk tempat penyimpanan.
Jangan sampai tas hanya diletakkan, karena debu dan sinar matahari akan secara langsung mengenai permukaan tas.
3. Jangan gantung tas
Jangan menggantung tas.
Hal tersebut akan membuat kulit tas tertarik mengikuti arah gantungan tersebut.
Letakkan tas dengan posisi terbaring rata agar bentuk pada tas tidak berubah.
Source | : | cosmopolitan.com |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR