Nakita.id - Sudah mengabdi selama 15 tahun lamanya untuk membantu segala kebutuhan Raffi Ahmad, Merry mengaku tidak mudah untuk sampai di titiknya saat ini.
Merry menjadi salah satu saksi perjalanan Raffi Ahmad dalam meniti kariernya di dunia hiburan, hingga kini bisa menjadi artis yang sukses dengan segala prestasinya.
Baru-baru ini, Merry mengungkapkan kisah perjalanan hidupnya sedari berjualan sate hingga bisa menjadi asisten Raffi Ahmad.
Hal tersebut diungkapkannya dalam podcast yang ditayangkan Raffi Ahmad di laman Youtube Rans Entertaiment.
Sebelum menjadi asisten pribadi Raffi, Merry sempat menjadi make-up artist di dunia sinetron.
Setelah bertemu dengan Raffi, merasakan ada kecocokan antara keduanya, Merry memutuskan untuk bekerja dengan suami Nagita Slavina ini.
Siapa sangka, sebelum menjadi assiten Raffi penampilan Merry ternyata terlihat seperti seorang wanita.
Dengan rambut Merry panjang bak seorang wanita, Merry juga kerap menggunakan make-up.
Tak hanya itu saja, Merry juga sering terlihat mengenakan pakaian wanita yang ketat.
Namun, seiring berjalannya waktu, Merry memilih untuk merubah penampilannya.
Ia mengungkapkan, titik balik dirinya bisa kembali ke kodratnya, karena doa dan didikan sang ibu.
"Apa yang membuat Merry merubah penampilan, dari yang dulunya pakai baju ketat, rambut panjang, hingga saat ini jadi kayak gini," tanya Raffi.
"Kalau ngomongin itu aku berterima kasih banget sama ibuku, dan ibuku berniat saya masuk pesantren. Karena katanya ibuku 'meski kamu nanti suatu saat belok, pasti ada jalurnya untuk pulang'" jawab Merry.
Benar saja, setelah dirinya bertambah usia, Merry mulai kembali ke kodratnya sebagai laki-laki tulen.
"Dan berjalannya usia saya, meski saya beloknya nyerong banget, pasti bakal balik lagi. Saya dari situ teringat perkataan ibu saya," ungkap Merry, sambil berlinang air mata.
Ia pun berterima kasih kepada keluarganya, yang tak pernah henti untuk menuntunnya kembali ke kodratnya.
"Aku berterima kasih kepada ibuku, dan saudara-saudaraku, karena kemarin hidupku melenceng jauh, tapi udah balik lagi sekarang. Ibarat kata saya udah rajin salat, dan nggak neko-neko," kata Merry.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR