Nakita.id - Nama Ririn Ekawati belakangan ini sedang hangat di telinga publik secara luas.
Hal tersebut dikarenakan kabar tertangkapnya Ririn bersama sang asisten atas dugaan penyalahgunaan narkoba.
Berdasarkan pemeriksaan Ririn Ekawati negatif menggunakan narkoba.
Namun, pihak kepolisian sedang mendalami kasus tersebut dan sedang dilakukan pemeriksaan rambut kepada Ririn untuk mencari kebenaran.
Banyak orang yang menyayangkan kasus yang dialami oleh Ririn Ekawati tersebut.
Pasalnya Ririn memang merupakan seorang selebritis yang bisa dibilang jauh dari kabar miring selama ini.
Belum lagi prestasi dirinya di dunia hiburan yang bisa dikatakan cukup terbilang sukses.
Banyak juga yang menilai, Ririn mrupakan sosok yang hebat karena bisa membesarkan kedua buah hatinya seorang diri.
Pada tahun 2008 Ririn harus menelan pil pahit karena harus berpisah dengan sang mantan suaminya.
Selang beberapa waktu pada tahun 2015, Ririn kembali menikah dengan seorang pengusaha sukses bernama Ferry Wijaya.
Namun pada tahun 2017 lalu Ririn harus menerima kenyataan pahit kembali karena Ferry meninggal dunia.
Hingga kini dirinya masih menjadi seorang single mother yang fokus membesarkan kedua buah hatinya.
Bukan hanya fokus berkarya di dunia hiburan saja, demi menghidupi sang buauh hati Ririn juga mencoba membangun bisnis.
"Ada bisnis keluarga yang sudah berjalan 10 tahun. Ada juga bisnis makanan," kata Ririn Ekawati di Rawamangun, Jakarta Timur, Selasa (4/2/2020) melansir dari Tribunnews.
Beban hidup Ririn Ekawati dirasa berat. Namun Ririn Ekawati tetap berusaha menghidupi dua anak dari dua kali pernikahannya.
"Tanggung-jawabku besar. Sebisa mungkin aku setiap hari bekerja, baik akting atau usaha," ucapnya.
Janda Edwin Abeng dan mendiang Ferry Wijaya itu ingin mengurusi bisnisnya sendiri setelah punya pengalaman dikecewakan orang lain.
Baca Juga: Sempat Dipulangkan karena Negatif Narkoba, Ririn Ekawati Kini Dibawa ke BNN Lido
"Segala sesuatu yang kalau dikerjakan senang, pasti sangat menikmati. Aku senang belajar di dunia bisnis," jelas Ririn Ekawati yang tidak punya ilmu bisnis ini.
"Aku cari uang bukan cari muka. Tanggung-jawab double sebagai ibu sekaligus ayah. Semua dikerjain," ujar Ririn Ekawati.
Belajar dari Viralnya Anggur Muscat, Ini Cara Cuci Buah yang Benar untuk Hilangkan Residunya
Source | : | tribunnews |
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR