Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Virus Corona di Indonesia, Achmad Yurianto, pun mengatakan bahwa kelompok usia muda juga berpotensi terjangkit Covid-19.
Bahkan, orang-orang yang berusia muda umumnya justru tak menunjukkan gejala apa pun apabila terinfeksi.
"Bisa terkena dan tanpa gejala," ujar Achmad Yurianto dikutip dari tayangan Kompas TV.
Baca Juga: Ingin Cegah Virus Penyakit? Yuk, Cek 5 Produk Pilihan di Tokopedia
Menurut Yuri, hal inilah yang menjadi salah satu faktor virus corona menyebar dengan begitu cepatnya di Indonesia.
Salah satunya lantaran tidak sadar sudah terkena, dan kemudian tidak melakukan isolasi diri.
"Masalah ini menjadi hal yang mendasar, sehingga sebarannya semakin cepat," imbuh Yuri.
Source | : | Kompas TV |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Nakita_ID |
KOMENTAR