Nakita.id - Ulang tahun merupakan salah satu momen bahagia yang kerap dirayakan bersama orang-orang tercinta.
Doa dan harapan pun akan mengalir dari para kerabat di hari ulang tahun.
Begitu pula yang dilakukan oleh Olla Ramlan untuk merayakan hari ulang tahun sang suami tercinta.
BACA JUGA: Gagah Berani Mempersunting Syahnaz Sadiqah, Apa Pekerjaan Jeje?
Belum lama ini, melalui akun Instagram pribadinya, Olla mengunggah foto Aufar Hutapea dan menuliskan doa untuk suaminya.
"Happy B’day suamiku @aufar.hutapea .."
"Semoga semua mimpi indah yang kita cita-citakan tercapai dan semoga keluarga kita selalu diberikan kebahagiaan dan keberkahan... AamiinYRA," tulis Olla dalam keterangan fotonya.
Warganet pun lantas ikut mengucapkan selamat ulang tahun untuk Aufar.
"Selamat Ulang Tahun @aufar.hutapea semoga panjang umur, sukses dlm meniti kariernya, bahahia sellu bersama keluarga, diberi kesehatan d keslamatan serta sellu dlm Lindungan Allah SWT Aamiin," tulis akun @anitarusl.
BACA JUGA:Selain Syahnaz-Jeje, Ini 4 Pernikahan Mewah Selebriti Tanah Air
"Selamat ulang tahun semoga selalu dalam lindungan allah," komentar akun @dewisecrets.
"Hbd buat suami nya mbk ola.... Bahagia slalu ya," tulis akun @vina_ukirawan.
Ucapan ini pun kemudian ditanggapi oleh Aufar di kolom komentar.
"Aamiin YRA, Alhamdulillah... terima kasih banyak istriku," tulis akun @aufar.hutapea.
BACA JUGA: Bulan Madu Ke Amerika, Syahnaz Terlihat Kenakan Tas Seharga Biaya Umrah
BACA JUGA:Jadi Putri Korea, Penampilan Menggemaskan Gempita Curi Perhatian
Seperti yang diketahui, pasangan yang menikah pada 2012 silam ini memiliki perbedaan usia yang cukup jauh.
Olla yang lahir pada tahun 1980 ini menikah dengan Aufar yang berusia 6 tahun lebih muda darinya.
Namun, perbedaan usia tersebut tak menjadi masalah bagi keduanya.
Memasuki tahun keempat, pernikahan Olla dan Aufar pun tampak jauh dari pemberitaan miring dan kian mesra.
BACA JUGA:Anaknya Tak Menangis Saat Disuntik, Yuk Tiru Cara yang Dilakukan Chelsea Olivia
Mereka kini tengah menikmati peran sebagai orangtua yang baik bagi ketiga anak mereka. (*)
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | |
Penulis | : | Fairiza Insani Zatika |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR