Nakita.id - Kepergian Glenn Fredly menjadi kehilangan terbesar penikmat musiknya di Tanah Air.
Tak hanya masyarakat Indonesia, para selebritas dan musisi Tanah Air pun beramai-ramai memberikan ucapan belasungkawa dan juga membagikan kenangan mereka bersama Glenn, salah satunya Inul Daratista.
Inul terlihat mengunggah potret kebersamaannya dengan Glenn Fredly dan Titiek Puspa ke Instagram.
"Innalillahi wa’inna ilaihii roji’un. Selamat jalan Mas Glen Fredly. Tuhan amat sayang denganmu, syurga menantimu," tulis Inul Daratista sebagai caption unggahan itu.
Tak lupa, pemilik Goyang Ngebor tersebut menuliskan doa untuk istri Glenn Fredly, Mutia Ayu, dan anak mereka, Gewa Atlana Syamayim Latuihamallo.
"Semoga baby dan istri yang ditinggalkan kuat ikhlas sabar atas kepergianmu," tulis Inul Daratista disertai emotikon yang memperlihatkan ekspresi menangis.
Inul Daratista kemudian mengungkap bahwa ia dan Glenn Fredly pernah punya rencana terkait permusikan tanah Air.
"Sedih rencana besar kita tentang music Indonesia ke depan belom kesampaian kau sudah pergi. Semoga amal ibadahmu diterima di sisi Tuhan YME. Aamiin," tulis pelantun lagu Masa Lalu tersebut.
Baca Juga: Berpulang di Usia 44 Tahun karena Meningitis, Ini Cita-cita Glenn Fredly yang Belum Terwujud
Seperti yang kabarkan sebelumnya, Glenn Fredly meninggal dunia pukul 18.47 WIB di Rumah Sakit Setia Mitra, Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (8/4/2020).
Sebelum meninggal, Glenn mengidap meningitis dan sempat drop selama tiga hari saat dirawat di rumah sakit.
Melansir Grid.ID, adik Glenn Fredly pun menjelaskan bagaimana kronologi sang kakak masuk rumah sakit.
"Memang beberapa hari ini (drop), tapi perjuangannya udah selesai, dia udah fight, dan betul adanya ada komplikasi di kepalanya, yang dibilang meningitis itu betul. Ya kita mau melakukan yang terbaik aja untuk Bung (Glenn), untuk kakak kami," ungkap Uci.
Baca Juga: Setia Temani hingga Akhir Hayat, Mutia Ayu Tak Kuasa Tahan Tangis di Samping Pusara Glenn Fredly
Uci juga menjelaskan kalau Glenn masuk rumah sakit pada hari Senin dan sempat drop Rabu pagi.
"Jadi prosesnya, masuk RS pada hari Senin, masih di kamar biasa, lalu tadi pagi drop dan masuk ICU, sempat nafasnya ya drop," ungkap Uci.
"Dan akhirnya tadi jam 18:47 WIB kakak kami, Suami dari Ayu, Papa dari Gewa, beristirahat dengan tenang dipanggil Tuhan kembali ke pangkuannya bapak di surga," tutup Uci.
Bobo Fun Fair dan Jelajah Kuliner Bintang Jadi Ajang Nostalgia di Uptown Mall BSBCity Semarang
Source | : | |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR