Nakita.id – Kesibukan sebagi Stay at Home Moms, membuat Moms seakan kehabisan waktu untuk melakukan perawatan.
Mulai dari menyiapkan makanan untuk suami, membersihkan rumah, menjaga Si Kecil, bahkan merawat taman di belakang rumah semua cukup menguras tenaga dan waktu.
Jangankan untuk sekedar santai menonton televisi, Moms mungkin bahkan sudah lupa jika persediaan skincare di rumah sudah hampir habis.
Nah Moms, di tengah kesibukan jangan lupa tetap jaga kesehatan dan kecantikan tubuh ya.
Luangkan sedikit waktu Moms, untuk sekedar istirahat dan melakukan perawatan.
Namun jika keluar rumah tidak memungkinkan, mungkin saatnya Moms mencoba untuk melakukan perawatan dengan skincare buatan rumahan ini.
Baca juga: Perawatan Simpel Anti-Aging Ini Cuma Butuh Dari Bahan di Kulkas, Moms!
Toner Teh Hijau
Toner adalah salah satu rangkaian skincare yang cukup penting.
Toner berfungsi untuk menghidrasi kulit serta menyeimbangkan kadar pH.
Dengan pemakaian toner yang rutin, Moms pun bisa mendapatkan kulit yang kenyal dan sehat.
Moms bisa memanfaatkan teh hijau sebagai bahan dasar toner.
Teh hijau dikenal kaya akan kandungan antioksidan yang dapat mengencangkan kulit, mencegah minyak berlebih, dan menghindarkan kulit dari tanda-tanda penuaan dini.
Cara pembuatannya sangat mudah.
Moms hanya perlu menyeduh beberapa lembar daun teh hijau dalam secangkir air dan diamkan beberapa menit.
Lalu setelah itu buang daun teh hijau, dan masukan airnya ke dalam botol spray.
Namun agar lebih segar, Moms bisa letakan botol spray tersebut ke kulkas sebelum digunakan.
Moisturizer
Tak kalah pentingnya dengan toner, moisturizer menjadi salah satu skincare yang tak boleh Moms lewatkan.
Moisturizer atau pelembab berfungsi untuk mempertahankan kelembapan kulit sepanjang hari.
Selain itu, moisturizer pun dipercaya dapat meminimalkan garis-garis halus dan kerutan di wajah.
Nah, Moms bisa gunakan minyak kelapa sebagai bahan moisturizer alami yang mudah didapatkan.
Caranya cukup lumuri jari-jari tangan Moms dengan beberapa tetesan minyak kelapa.
Lalu usapkan perlahan dan tipis-tipis pada bagian bawah dengan ujung jari.
Jangan ragu untuk berikan pijat ringan kulit wajah, agar lebih rileks.
Namun hindari memberikan minyak kelapa langsung pada wajah ya Moms, agar tidak terlalu banyak dan membuat wajah menjadi berminyak.
Face Mask
Skincare yang satu ini mungkin memang agak susah jika dilakukan setiap hari.
Selain bahan-bahan yang digunakannya lebih banyak, memakai face mask pun cukup menyita waktu Moms yang berharga.
Namun Moms tetap perlu melakukannya karena face mask memilliki banyak manfaat untuk kulit wajah.
Seperti mencerahkan, melembutkan, meratakan warna kulit, memperbaiki kulit yang rusak, hingga mengembalikan kelembaban kulit yang kering.
Nah, Moms bisa membuat face mask hydrating sendiri dengan bahan-bahan alami yang biasa ada di dapur.
Cukup campurkan 2 sendok makan alpukat, 2 sendok teh madu, 1 sendok makan santan atau susu kedelai sehingga terbentuk seperti pasta.
Lalu setelah itu, oleskan pasta campuran bahan-bahan alami tersebut pada kulit wajah dan biarkan selama 10 menit.
Setelah itu, bilas dengan bersih.
Baca juga: Bikin Geli, Ini Ternyata Asal Nama Buah Alpukat Jarang yang Tahu
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Penulis | : | Fadhila Auliya Widiaputri |
Editor | : | Kusmiyati |
KOMENTAR