Nakita.id - Akibat dari wabah virus corona, dirasakan oleh berbagai kalangan.
Termasuk kalangan artis yang memiliki banyak bisnis di luar pekerjaan mereka.
Salah satu yang merasakan imbas dari virus corona ini adalah presenter Ruben Onsu yang harus menutup banyak kedai ayam geprek hingga restoran miliknya.
Artis dan presenter yang memiliki bisnis kuliner dengan jaringan yang sudah melebar ke Indonesia bahkan dunia ini sedih memikirkan nasib perusahaannya.
Ruben kebingungan mencari cara membayar gaji karyawannya karena berkurangnya pemasukan.
"Bagaimana ya kapalku bisa berjalan? Awak kapal yang ikut 6500 karyawan saat ini. Kenapa Tuhan kasih tangan aku cuma 2 ya?," keluh Ruben kepada Sarwendah dikutip dari kanal YouTube The Onsu Family.
Ruben mengaku khawatir penutupan bisnis restorannya hanya akan memyebabkan ribuan karyawannya menjadi pengangguran.
Dia semakin cemas jika manakala memikirkan banyak pengangguran yang akhirnya mencari jalan singkat dengan melakukan kejahatan.
"Tapi yang aku pusingin dan kepikiran lalu enggak bisa adalah melihat pengangguran akan semakin banyak akan meningkatkan kejahatan," kata Ruben lagi.
Keluh kesah suami itu membuat Sarwendah sesaat merasa salut dengan perjuangan sang suami.
Disaat sedang dilanda kesusahan, Ruben masih memikirkan nasib ribuan karyawannya.
"Disitu saya tidak bisa berbicara apa apa lagi pikirannya panjang sekali. Bahkan dia tidak pernah memikirkan perutnya saja," ucap Wendah.
Sarwendah semakin sedih karena mengetahui jelas upaya Ruben memutar otak agar bisnis restorannya tetap berjalan.
Ruben kini mulai aktif melakukan promosi bisnis rumah makannya secara online.
Salah satunya yang membuat Sarwendah miris saat Ruben Onsu memaksa makan saat sudah kenyang untuk jualan produknya lewat online.
"Aku melihat padahal perut dia udah kenyang sekali tapi dia tetap but IGTV untuk promosikan produknya dengan senyumnya kalau saya liatin dia hanya bilang 'doakan doakan dong bun please'," ucap Ruben.
Namun mantan personil Cherrybelle ini semakin tak kuasa menahan haru dan meneteskan air mata saat setiap hari melihat perjuangan Ruben.
"Disitu wajah saya senyum tapi hati saya menangis," tutur Wendah.
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR