Nakita.id - Hu Hai, pria Shanghai, Tiongkok , telah dipuji karena penampilan dan semangatnya yang sangat muda sejak ia memenangkan ajang Kakek Paling Modern di Shanghai, dua tahun lalu.
BACA JUGA: Makan di Mobil Bareng Sopir Pribadi, Makanan Boy William Bikin Ngiler!
Moms mungkin tidak bisa menebak hanya dengan melihatnya, tetapi Hu Hai lahir 1950, tepat di masa Revolusi Tiongkok.
Ayahnya meninggal ketika dia masih anak-anak, jadi dia bersama enam saudara laki-laki dan perempuannya dibesarkan oleh ibunya.
Hai pertama kali menjadi berita utama di Tiongkok dua tahun lalu, ketika ia berpartisipasi dalam acara bakat lokal untuk warga berusia lanjut di Shanghai.
Hal ini mengejutkan banyak orang termasuk juri karena wajah dan sikapnya yang tentu saja tak setua umurnya yang sebenarnya.
Dia mengantongi gelar Kakek Paling Modern di acara 'The Hottest Grandpa' dan sejak itu ia jadi sering tampil di televisi, di majalah mode, dan bahkan di acara fashion.
BACA JUGA: Jadi Ratu Endorse, Sarita Abdul Mukti Ingin Diendorse McLaren! Berapa Harganya?
Ditanya apa rahasia untuk penampilannya tersebut, Pria 68 tahun mengatakan bahwa itu sebenarnya kombinasi dari banyak faktor.
Untuk tetap bugar ia berlatih yoga, meditasi, dan olah raga lain selama 30 menit sehari.
Dalam hal diet, Hu Hai lebih suka makanan kecil tapi hangat dan juga mengonsumsi berbagai suplemen kesehatan, termasuk vitamin dan pil kolagen.
Source | : | oddity central |
Penulis | : | Fita Nofiana |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR