Apalagi satu hari sebelum kejadian, timnya sempat membagikan bantuan ke daerah rumahnya.
"Aku kaget banget tadi pas dapat berita di daerah rumah dia kebakaran gitu semuanya, banyak banget rumah yang kebakar. Dia tadi nelepon nangis-nangis dan aku nggak bisa keluar juga," ujar Ashanty.
Sayangnya, di tengah musibah yang dihadapi Putra seorang diri, Ashanty tidak bisa keluar rumah karena ancaman virus corona.
"Aku juga setiap hari ngirimin dia makanan, baju dan lain-lain. Tiba-tiba tadi dengar lumayan kaget," ujar Ashanty.
Dalam video tersebut, Ashanty juga meminta doa agar kondisi di kediaman Putra tidak terjadi sesutu dan masyarakat yang tertimpa musibah tetap sehat.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR