Sebelum berpikir memberikan suplemen penting untuk bayi, ada baiknya Moms berkonsultasi dengan dokter anak terlebih dahulu.
Bila sudah mendapat lampu hijau, biasanya dokter akan merekomendasikan beberapa suplemen penting untuk bayi berikut ini:
1. Zat Besi
Saat lahir, bayi telah dibekali dengan stok zat besi yang cukup hingga berusia 4-6 bulan.
Jika dianggap perlu, American Academy of Pediatrics menyarankan agar pemberian suplemen zat besi untuk bayi yang mendapatkan ASI eksklusif dimulai setelah usia 4 bulan.
Sedangkan bayi yang lahir prematur atau dengan berat badan lahir yang rendah mungkin tidak memiliki stok zat besi yang cukup.
Jadi, sejak awal mungkin dokter anak sudah merekomendasikan suplemen zat besi yang dikonsumsi hingga bayi berusia setahun.
Source | : | Tabloid Nakita |
Penulis | : | Nita Febriani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR