Nakita.id - Bulan puasa sudah berjalan tiba-tiba muncul dibenak Moms, apakah hamil tua boleh puasa?
Moms pernah mendengar kalau hamil tua boleh puasa mengakibatkan janin tidak bertumbuh.
Jangan panik dulu Moms, kabar di atas adalah mitos. Hamil tua boleh puasa dengan syarat kondisi kesehatan dan kebutuhan Moms terpenuhi.
Sebuah penelitian oleh Ziaee, et al (2010) menunjukkan bahwa puasa saat hamil tidak berhubungan dengan pertumbuhan janin dalam kandungan dan waktu lahir bayi, jika Moms bisa memenuhi kebutuhan nutrisinya dengan baik.
Penelitian lain dalam Journal of Research in Medical Sciences (2011) juga mengatakan puasa tidak berdampak buruk pada pertumbuhan janin, volume cairan ketuban, dan sirkulasi darah dalam plasenta.
Jadi, hamil tua boleh puasa dengan syarat kondisi kesehatan dan kebutuhan Moms terpenuhi.
Banyak minum air
Hamil tua boleh puasa harus memenuhi cairan tubuh minimal 2 liter per hari atau setara dengan 8 gelas atau lebih.
Kenapa? Hamil tua boleh puasa harus memenuhi cairan tubuh agar terhindar dari dehidrasi.
Selain itu, hamil tua boleh puasa juga harus menghindari konsumsi minuman berkafein, seperti teh, kopi, dan minuman bersoda.
Baca Juga: Segudang Tips Puasa Aman untuk Ibu Hamil, Segera Konsultasi ke Dokter Kalau Ada Gejala Ini ya Moms!
Kebutuhan nutrisi
Memperhatikan kebutuhan nutrisi saat hamil sangat penting karena mendukung pertumbuhan dan perkembangan janin.
Karbohidrat, protein hewani, protein nabati, lemak sehat, vitamin, dan mineral adalah kebutuhan nutrisi yang harus diperhatikan setiap berbuka dan sahur.
Moms juga disarankan mengonsumsi 5 porsi sayuran dan buah-buahan setiap hari untuk memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral.
Ibu hamil perlu mencukupi kebutuhan asam folat seperti sayuran berdaun hijau dan wholegrains.
Cek sereal Moms apakah mengandung vitamin dan mineral atau tidak.
Sepanjang kehamilan, suplemen vitamin D diperlukan untuk memastikan Moms memenuhi kebutuhan yang meningkat.
Mengonsumsi minyak ikan, telur, dan sereal saat sahur akan meningkatkan kadar vitamin D.
Kebutuhan vitamin C Moms naik 25% saat hamil tua ini.
Baca Juga: Menu Sahur Bervariasi Agar Ibu Hamil Sehat Saat Berpuasa, Coba Yuk Moms!
Oleh karena itu mengonsumsi buah jeruk dan berry (stroberi, blueberry, blackcurrant) dapat membantu.
Sedangkan kebutuhan vitamin A meningkat juga saat hamil tua.
Mengonsumsi buah-buahan, sayuran, dan produk susu rendah lemak bisa membantu.
Istirahat cukup
Agar puasa Moms berjalan lancar dan tidak merasa lemas di tengah hari, sebaiknya hemat energi Moms dengan tidur siang.
Penting bagi Moms mendapatkan waktu istirahat yang cukup, baik di siang hari dan malam hari.
Kurangi juga aktivitas berat dan olahraga saat Moms sedang puasa.
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Source | : | Diet in Pregnancy |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR