Komunikasi yang baik
Komunikasi memang cara yang ampuh untuk mendekati anak-anak. Dengan berkomunikasi, anak akan tahu bahwa seorang ibu peduli padanya.
Kedekatan ibu dan anak nampaknya tidak akan berhasil jika tidak ada komunikasi yang baik diantara keduanya.
Komunikasi yang Nola lakukan terhadap anak-anaknya bukan hanya dengan perkataan namun juga dengan tindakan seperti memeluk dan mencium anak-anaknya.
Baca juga: Ada Bercak Putih Pada Lidah Bayi? Begini Cara Membersihkannya Moms!
Selalu meluangkan waktu
Meski tetap sibuk, baiknya Moms tetap meluangkan waktu untuk bersama anak.
Seperti yang terus Nola lakukan hingga saat ini, ditengah kesibukannya dan kesibukan Naura yang sangat padat, Nola tetap meluangkan waktunya untuk melakukan quality time bersama, seperti makan malam, dan berbincang dengan anak-anak.
Sentuhan
Seperti halnya komunikasi, sentuhan ternyata mampu membawa energi positif antara Si Kecil dengan ibunya.
Melalui sentuhan seorang ibu ternyata berdampak untuk membangun hubungan yang dalam dengan anak. Antara anak dengan ibu akan memberikan manfaat masing-masing.
"Manfaatnya akan dirasakan ibu dan juga anak. Pada ibu, jadinya lebih rileks, sedangkan anak akan menurunkan stres sehingga membuat anak lebih terikat dengan ibunya," ungkap psikolog Vera ItabilianaHadiwidjojo dikutip dari Kompas.com.
Moms, membangun kedekatan dengan anak sedari kecil memang perlu dilakukan.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Fadhila Afifah |
Editor | : | Kusmiyati |
KOMENTAR