Nakita.id - Alami sesak napas bayi prematur ini terpapar virus corona, dari mana asalnya?
Wabah virus corona masih melanda di berbagai penjuru dunia.
Ribuan nyawa melayang akibat virus yang teridentifikasi pertama di Wuhan ini.
Penyebaran virus corona ini pun sangatlah cepat.
Hingga kini pemerintah Indonesia masih terus lakukan penanganan terhadap penyebaran corona.
Corona tidak hanya menyerang usia dewasa atau tua.
Bahkan semua usia pun rawan terpapar virus corona.
Bahkan balita usia satu bulan di Jawa Tengah ini pun terpapar.
Dikabarkan dalam tayangan Metro Siang (3/5) awalnya bayi laki laki ini lahir prematur di Rumah Sakit Kariadi, Semarang.
Satu hari pulang, bayi tersebut tunjukkan gejala mirip covid-19.
Pasalnya bayi malang itu alami sesak napas.
Tak kunjung sembuh, bayi malang tersebut lantas dilarikan ke rumah sakit Wongsonegoro, Semarang.
Timbulkan gejala mirip corona, akhirnya dilakukan tes swab.
Benar saja, bayi tersebut dinyatakan positif corona.
Diduga bayi tersebut tertular virus corona saat dilahirkan di rumah sakit.
Dinas Kesehatan Grobogan masih belum bisa lakukan tracking pada ibu bayi karena masih berada di rumah sakit.
Sementara ayah bayi dinyatakan negatif corona, setelah dilakukan rapid test di rumahnya.
Dikutip dari Kompas.com, Slamet, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Grobogan menjelaskan, saat hamil ibu bayi memeriksakan kesehatannya di bidan desa.
Dari bidan desa dirujuk ke PKU Muhammadiyah Kecamatan Gubug dan dirujuk ke Rumah Sakit Kariadi Semarang.
Lahir dalam kondisi prematur, bayi tersebut sempat dirawat tiga pekan di Semarang.
Slamet kembali tegaskan jika sesegera mungkin akan dilakukan tes swab pada ibu bayi.
"Untuk ibunya secepatnya akan diuji swab," ucap Slamet.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | YouTube,kompas |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR