Nakita.id – Dunia hiburan Tanah Air kembali dirundung duka.
Setelah Glenn Fredly, kini Indonesia harus merelakan penyanyi legendaris, Didi Kempot, berpulang pada Yang Maha Kuasa.
Ya, Didi Prasetyo atau yang lebih dikenal dengan Didi Kempot dikabarkan meninggal dunia, Selasa (5/5/2020) pukul 07:45 WIB.
Baca Juga: Kabar Duka Kembali Menyelimuti Tanah Air, Penyanyi Legendaris Didi Kempot Meninggal Dunia
Pria yang dijuluki The Godfather of Broken Heart ini mengembuskan napas terakhirnya di Rumah Sakit Kasih Ibu.
Humas RS Kasih Ibu David, pun membenarkan kabar duka tersebut.
"Iya meninggal di Kasih Ibu," jelas David dikutip dari Tribunnews.com, Selasa (5/5/2020).
Kabar meninggalnya Didi Kempot ini pun sontak mengagetkan banyak orang.
Pasalnya, Didi Kempot selalu terlihat sehat dan enerjik dalam setiap penampilannya.
Mengutip dari tayangan Kompas TV, kakak kandung Didi Kempot, Lilik, pun mengungkapkan penyebab sang adik meninggal dunia.
Baca Juga: Atas Dasar Kemanusiaan, Didi Kempot dan Kompas TV Berhasil Kumpulkan Rp5,3 Miliar dari Sobat Ambyar
Lilik mengatakan akhir-akhir ini adiknya memang kelelahan karena banyak kegiatan.
"Kalau saya prediksi ya begitu mbak, kecapekan," ungkap Lilik.
Lebih lanjut, Lilik menyebut selama ini adiknya tidak pernah mengeluhkan sakit atau pun memiliki riwayat penyakit.
Baca Juga: Peduli Korban Terdampak Covid-19, Didi Kempot Siap Beraksi di Konser Amal Bersama Kompas TV
"Dia enggak bilang kalau ngomong sakit betul, enggak ngomong," tutur Lilik.
"Enggak ada (riwayat penyakit), mbak," imbuhnya.
Saat ditanya, kapan dan di mana Didi Kempot akan dimakamkan, Lilik mengaku belum tahu lantaran masih harus berdiskusi dengan keluarga.
Baca Juga: Peduli Covid-19, Didi Kempot Siap Bikin 'Ambyar' Sobat Ambyar Lewat Konser Amal dari Rumah
"Belum mbak, rapat keluarga dulu," ujar Lilik.
Selamat jalan Didi Kempot, karya-karyamu akan selalu dikenang.
Source | : | Tribunnews.com,Kompas TV |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Nakita_ID |
KOMENTAR