Nakita.id - Moms, pernah mendengar istilah keringat darah? ternyata ini bukan hanya sekedar istilah saja, melainkan dialami oleh perempuan berusia 21 tahun di Italia.
Dikutip dari USA Today, menurut keterangan seorang dokter wanita pada jurnal Canadian Medical Association edisi 23 Oktober, mengatakan dia datang memberitahu keadaannya yang tidak biasa.
Darah segar keluar dari wajah dan tangannya, tanpa diketahui ada luka atau pemicu jelasnya.
BACA JUGA Hari Jadi Pernikahan, Ratna Galih dan Suami Ajak Umroh Anak-anak
Setelah 3 tahun berselang, baru diketahui kalau perempuan yang tak disebutkan namanya ini mengalami kondisi langka bernama hermatohidrosis.
Drs. Roberto Maglie dan Marzia Caproni menjelaskan pendarahan terjadi pada saat istirahat dan beraktivitas, namun sepertinya memburuk akibat tekanan sosial.
Sekarang perempuan 21 tahun ini terisolasi secara sosial dan mengalami depresi akibat rasa malu memiliki kondisi langka tersebut.
Bahkan ada seseorang di belgia pada tahun 1628 sampai di eksekusi mati karena mengalami kondisi langka hermatohidrosis.
Menurut Maglie dan Caproni dalam USA Today, hasil tes darah mengesampingkan adanya kemungkinan hoax atau kebohongan kondisi ini.
Namun Moms, belum ada literatur apapun yang menyatakan apa penyebab keringat darah ini, kata Maglie dan Caproni. Darah ini terlihat seperti keringat, namun belum ada yang membuktikannya melalui kelenjar keringat.
BACA JUGA Mau Bokong Kencang Hanya 5 Menit? Lakukan Olahraga Ini Moms!
Jacalyn Duffin, sejarawan medis Queen's University di Ontario menemukan 28 kasus serupa sejak tahun 2004.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | USA Today |
Penulis | : | Fadhila Afifah |
Editor | : | Kusmiyati |
KOMENTAR