Nakita.id - Baru saja ojek online di Jakarta kembali diperbolehkan untuk mengangkut penumpang.
Sisi lain, saat ini virus corona masih merajalela di ibu kota. Lalu bagaimana agar penumpang merasa nyaman saat menggunakan jasa ojek online?
Melansir dari Kompas.com, PSBB yang dilakukan kali ini sebagai transisi menuju kenormalan baru.
PSBB transisi fase I yang dimulai pada Jumat (5/6/2020) ini akan dievaluasi pada akhir Juni 2020.
Berikut tips aman dan nyaman saat menggunakan jasa ojek online.
Melansir dari kanal YouTube KompasTV (10/6/2020), jurnalis KompasTV, Adisty Larasati mencoba memperagakan bagaimana prosedur baru sebelum menaiki ojek online.
Sebelum naik motor, penumpang harus menggunakan hand sanitizer yang telah disediakan oleh driver.
Tak sampai di situ, Adisty juga diberikan shower cap untuk menutup kepalanya.
Rekap Perjalanan Bisnis 2024 TikTok, Tokopedia dan ShopTokopedia: Sukses Ciptakan Peluang dan Dorong Pertumbuhan Ekonomi Digital
Source | : | GridHITS |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR