Nakita.id - Biasa terlihat akur, Betrand Peto membuat Sarwendah kesal hingga sang bunda ngambek.
Hal tersebut terlihat dalam tayangan di acara 'Diary the Onsu' (24/6/2020).
Dalam tayangan tersebut diceritakan bahwa saat itu air di rumah Ruben Onsu tak menyala. Hanya air di keran belakang rumah yang mengalir.
Hingga satu rumah kelimpungan hingga Sarwendah meminta tolong Betrand dan Ruben untuk membawakan air menggunakan ember dari belakang ke kamar mandi.
Saat Betrand sedang duduk di tepi kolam, Sarwendah jahil pada Betrand dan menyemprotkan air dari selang ke wajah anaknya.
Melihat hal itu, Thalia tiba-tiba menangis tak terima sang kakak dijahili bundanya.
Tak lama Betrand memegang tangan Sarwendah lalu ia tercebur.
Saat itu Betrand gantian menjahili Sarwendah dengan mengaku pada Thalia bahwa bundanya lah yang menceburkannya ke kolam.
Sehingga Thalia kembali memarahi Sarwendah karena telah mendorong sang kakak jatuh ke kolam.
Namun, Sarwendah membela diri jika Betrand yang sengaja menceburkan diri ke kolam renang.
"Bunda nggak nyeburin, Onyo yang narik dirinya sendiri," jelas Sarwendah pada Thalia.
"Ah Onyo tetot ah, sebel ah," imbuhnya.
Thalia yang sangat sayang pada kakaknya tetap membela Betrand dan memarahi bundanya.
Bahkan Thalia rela mengambilkan handuk hingga sampo untuk sang kakak.
"Onyo I pegangin anduk You ya," ujar Thalia.
"Ya udah I nggak masakain You (Betrand) lagi," celetuk Sarwendah.
"You nggak boleh gitu dong, You kan yang boong," timpal Thalia lagi.
"Kamu liat kan yang (Ruben), aku nggak dorong dia (Betrand)," ujar Sarwendah lagi.
"Tapi I sayang Onyo, Bunda dorong," jelas Thalia.
Saat malam tiba, Sarwendah masih terlihat kesal dengan anaknya.
Baca Juga: Diisukan Nikah karena Harta, Fadel Islami Tiba-Tiba Bongkar Sifat Muzdalifah Sampai Buat Jengkel
Hingga Betrand pun meminta maaf pada sang ibu sembari memeluknya.
"I'm so sorry Bunda," ujar Betrand.
Sarwendah pun menyuruh Betrand menjelaskan pada Thalia jika saat itu ia menceburkan diri bukan didorong oleh sang bundanya.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR