Nakita.id - Agar mesin cuci tetap awet dan tak mudah rusak maka perlu dirawat dengan baik.
Untuk itu penting bagi Moms mengetahui cara perawatan mesin cuci di rumah.
Apalagi mesin cuci sering kali kita gunakan setiap harinya.
Kalau kita tahu bagaimana cara merawat yang benar, tidak perlu marah-marah dan pusing kepala, kok. Begini caranya!
Baca Juga: Menggunakan Tangan atau Mesin Cuci, Begini Loh Moms Cara Mencuci Pakaian Bayi yang Benar
Membersihkan mesin cuci
Untuk membersihkan mesin cuci di rumah, Moms hanya perlu baking soda dan cuka putih cukup simpel bukan?
Setelah bahan tersedia saatnya Moms membersihkan mesin cuci. Tapi sebelum itu pastikan tabung mesin cuci tidak terdapat pakaian di dalamnya.
Karena proses pembersihan itu akan membuat pakaian Moms rusak.
Masukkan satu liter cuka putih. Tuangkan satu liter cuka putih ke dalam tempat Moms menaruh detergen dalam mesin cuci.
Baca Juga: Bingung Aturan Mencuci Celana Jeans? Ini Trik Mudah yang Dapat Moms Coba
Perhatikan, jika wadah detergen dan pelembut pakaian berbeda, pastikan Moms menaruh cuka putih tersebut ke wadah atau slot khusus detergen.
Lalu tambahkan satu cangkir baking soda. Tuangkan satu cangkir baking soda ke dalam tempat yang sama Moms menambahkan cuka putih.
Kemudian, tutup pintu mesin cuci.
Kemudian tuangkan air hangat secukupnya ke dalam tempat Moms menaruh baking soda dan cuka putih tersebut.
Lalu nyalakan juga mode mencuci dengan putaran paling lama yang tersedia di mesin cuci Moms.
Baca Juga: Ternyata 5 Benda Ini Tidak Dapat Dicuci Menggunakan Mesin Cuci, Pantas Saja Langsung Rusak!
Biarkan mesin menyala dan melakukan satu putaran mencuci tanpa pakaian di dalamnya.
Langkah ini akan membuat campuran cuka dan baking soda membersihkan bagian dalam mesin cuci tanpa bahan kimia.
Artikel ini telah tayang di IDEAonline dengan judul Coba Tuangkan Satu Cangkir Baking Soda ke Dalam Mesin Cucimu, Ajaib, Ini yang Akan Terjadi!
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | IDEA Online |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR