Nakita.id - Nana Mirdad beberapa waktu lalu harus bertolak ke Jakarta untuk melakukan sebuah pekerjaan.
Usai melakukan pekerjaan, ia pun mengaku merasa sedih saat kembali ke kediamannya di Bali.
Pasalnya, ia tak bisa berinteraksi dengan suami dan anak-anaknya.
Bukan tanpa alasan, Nana yang baru kembali dari luar kota dan takut dirinya membawa virus COVID-19 pada anggota keluarganya.
Pemilik nama asli Hanna Natasya Maria Mirdad ini lantas mengungkapkan rasa sedihnya tak bisa memeluk sang buah hati.
Ia pun hanya bisa bertemu dengan anak-anaknya lewat pintu kaca.
"Sekarang aku bisa membayangkan hancurnya hati orang-orang yang positive Covid19 atau punya keluarga yang positive..," tulis Nana mengiringi video unggahannya.
"Aku yang baru pulang perjalanan kerja ke Jakarta aja rasanya sedih banget ngga bisa peluk anak dan suami karena takut kalau aku mungkin membawa virus. Aku bahkan ngga bisa peluk Kodi and Lola dan itu sedih jugaaa.."
"Dirumah kerjanya diem di kamar, ngga berani duduk2 di living room, ngga berani pegang apapun di rumah...," tambahnya lagi.
"Cuma sebentar2 didatengin Sarah or Kakak lewat pintu kaca ini ( kakak ngga mau di videoin jdi Sarah aja hehehe )...."
Lebih lanjut, putri Jamal Mirdad ini juga mengabarkan bahwa ia akan melakukan test swab untuk memastikan bahwa ia tidak terpapar virus Corona.
Nana rela mengeluarkan biaya yang mahal demi keamanan keluarganya agar tidak terpapar virus.
"Hari ini aku baru jalanin test swab lagi dirumah supaya pasti banget aku ngga akan ngebahayain orang-orang di sekitarku, anak2, Andrew, mertuaku, emba2ku...," papar Nana.
"Untuk harga memang relatif mahal untuk pemanggilan kerumah, tapi apalah artinya mahal kalau demi kesehatan bersama... prioritas kita adalah untuk saling jaga disini."
Menutup keterangannya, Nana lantas turut memberikan semangat kepada warganet yang kini bernasib sama dengannya.
"Untuk yang sedang berjuang juga dimanapun kalian, semangat ya... The only way we can do this is by taking care of each other," pungkas Nana.
Artikel ini telah tayang di GridHITS.id dengan judul "Isolasi Mandiri Usai dari Jakarta, Nana Mirdad Ungkap Kesedihan Tak Bisa Peluk Sang Buah Hati di Rumah"
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Instagram,GridHITS |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR