Nakita.id – Ada-ada saja memang tingkah laku menggemaskan yang dilakukan oleh Gempita Nora Marten.
Meskipun sedang mengalami demam tinggi tetapi putri semata wayang dari pasangan selebritis Gisella Anastasia dan Gading Marten ini tetap bisa melemparkan leluconnya yang membuat orang di sekitarnya tertawa.
Hal ini dibagikan oleh Gisel melalui instastory dalam akun instagramnya @gisel_la yang diunggah ulang oleh @roshianayosi.
BACA JUGA: Seorang Anak Demam Selama Sebulan, Ternyata Benda Ini Ada di Hidungnya
Dalam video singkat tersebut Gisel menanyakan kondisi Gempi yang sedang demam hingga mencapai 39° C.
Merespon pertanyaan Gisel tersebut, Gempi pun mencoba memeriksa keadaan tubuhnya dengan nempelkan salah satu tangan didahinya.
Namun lucunya, setelah menempelkan salah satu tangan di dahinya, Gempi langsung mengibas-ngibaskan tangannya seolah-olah telah memang sesuatu yang sangat panas.
Sontak hal ini pun mengundang tawa Gisel.
Nah Moms, memang beberapa anak akan tetap terlihat ceria meskipun sedang demam tinggi seperti yang dialami Gempi.
Namun, tetap perlu diperhatikan jika suhu tubuh anak sudah di atas 37,5° C.
Menurut American Academy of Pediatrics, demam memiliki beberapa penyebab potensial yang diantaranya:
BACA JUGA: 8 Potret Liburan Keluarga Alinskie di Dubai, Tingkah Nastusha Bikin Gemas!
Infeksi
Kebanyakan demam disebabkan oleh infeksi atau penyakit lainnya.
Demam itu sendiri sering kali merupakan tanda bahwa tubuh sedang berjuang melawan infeksi.
Demam membantu tubuh untuk menstimulasi mekanisme pertahanan alami.
Memakai pakaian yang terlalu tertutup
Biasanya hal ini terjadi pada bayi yang baru lahir.
Bayi yang baru lahir biasanya dibedong terlalu rapat atau terlalu lama dalam lingkungan yang panas. Hal inilah yang akhirnya dapat memicu bayi demam.
Namun selain itu, perlu diwaspadai bahwa demam pada bayi baru lahir juga dapat mengindikasi infeksi serius.
Imunisasi
Hal inilah yang menjadi salah satu alasan orang tua takut memberikan imunisasi pada anaknya.
Setelah imunisasi terkadang bayi dan anak-anak mengalami demam.
Moms juga perlu mengetahui fase-fase dalam terjadinya demam.
Secara umum demam memiliki tiga tingkatan fase, yaitu fase kedinginan, fase demam, dan fase kemerahan.
Fase kedinginan merupakan awal dari peningkatan suhu tubuh yang ditandai dengan aktivitas otot yang menghasilkan panas berlebih.
BACA JUGA: Hati-Hati! Kejang Demam Berkepanjangan Dapat Ganggu Kecerdasan Anak
Hal inilah yang kemudian justru membuat sensasi dingin berlebih sehingga membuat anak menggigil.
Fase demam telah terakumulasi kemudian akan mengalami keadaan seimbang dimana suhu tubuh tetap tinggi.
Terakhir fase kemerahan adalah fase penurunan suhu tubuh yang ditandai dengan keluarnya keringat dan kulit tubuh yang berubah menjadi warna kemerahan.
Nah, jika anak Moms sedang demam jangan panik dan tetap amati perilaku anak.
Jika anak demam, hal utama yang penting dilakukan adalah dengan menjaga agar anak tetap terhidrasi dengan minum air yang banyak.
Namun jika demam tak kunjung turun, jangan segan untuk segera periksakan kondisi tubuh anak kepada dokter agar mendapatkan penanganan medis.
Penulis | : | Fadhila Auliya Widiaputri |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR