Sembari #FamilyQuality, Moms Bisa Ajarkan Si Kecil Soal Keuangan Melalui 3 Kegiatan Ini, Apa Saja?
Nakita.id – Sudah lima bulan lebih di rumah saja, tapi bingung kegiatan #FamilyQuality apa lagi yang bisa dilakukan bersama Si Kecil?
Jika sudah kehabisan ide, tak ada salahnya jika Moms melakukan kegiatan #FamilyQuality sekaligus mengajarkan Si Kecil tentang sesuatu.
Ya, mengisi waktu anak selama di rumah tak harus selalu dengan bermain, Moms.
Mengajarkan anak untuk mulai melek keuangan juga bisa menjadi pilihan yang tepat.
Mulai mengenalkan anak pada menabung dan terampil mengatur uang merupakan hal yang sangat penting diberikan kepada anak sejak dini.
Pasalnya, hal tersebut nantinya dapat membentuk sikap mereka di masa depan.
Tak perlu khawatir Si Kecil akan bosan, lewat beberapa cara berikut ini anak dijamin akan senang belajar tentang keuangan seperti dikutip dari Money.usnews, Selasa (21/7/2020).
Mengajak Si Kecil berbincang tentang uang
Tayangan di televisi dapat menjadi salah satu medium untuk mengajarkan anak soal uang.
Misalnya, dengan mengajak Si Kecil untuk mendiskusikan pilihan keuangan yang dibuat oleh karakter dalam tayangan di televisi.
Melalui permainan
Selain lewat acara televisi, Moms juga bisa mengajarkan anak lewat permainan.
Salah satunya dengan menggunakan permainan seperti monopoli.
Ya, selain menyenangkan, bermain monopoli juga bisa membuat sang pesert merasakan bagaimana dunia dan uang bisa bekerja saat memainkannya.
Lewat cara itulah, Moms bisa menyisipkan pembahasan yang ringan seputar keuangan.
Mengoleksi koin
Kegiatan satu ini memang bisa dibilang sudah mulai jarang dilakukan anak-anak zaman sekarang.
Meski begitu, Moms dapat menghidupkan kembali kegiatan ini sekaligus mengajarkan anak tentang uang.
Direktur Magnus Financial Group Michael Tanney pun mengatakan, mendorong anak belajar secara visual adalah cara yang sangat tepat dilakukan.
Sebab, menurutnya, anak-anak cenderung lebih suka melihat yang mereka kumpulkan dalam stoples kaca.
Baca Juga: Bangun #FamilyQuality dengan Bikin Si Kecil Betah di Rumah, Ini 5 Kunci Utamanya
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Source | : | Money.usnews |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Nakita_ID |
KOMENTAR