Nakita.id - Bagi pengantin baru pasti bingung cara berhubungan intim saat hamil muda.
Cara berhubungan intim saat hamil muda menjadi penting agar kebutuhan setiap pasangan terpenuhi.
Berikut penjelasan cara berhubungan intim saat hamil muda dilansir dari Parenting First Cry.
Pada awal kehamilan, perubahan hormon, kelelahan, dan payudara yang sensitif dapat menurunkan gairah seks Moms.
Namun, pada beberapa wanita hamil memicu kepositifan tubuh.
Payudara yang lebih besar, pinggul yang bulat, dan sosok yang menggairahkan dapat membujuk Dads untuk lebih sering melakukan hubungan intim.
Sebenarnya berhubungan intim saat hamil muda tidak masalah asal dilakukan secara aman.
Cara berhubungan intim saat hamil muda seperti ini:
- Rahim Moms memiliki otot yang kuat, yang mencegah kemungkinan terjadinya keguguran.
Saat berhubungan, penis tidak melewati vagina, jadi bayi Moms aman. Pastikan Dads tidak menurunkan berat badannya ke perut Moms.
Baca Juga: Sederet Hal yang Harus Diperhatikan untuk Melakukan Deteksi Kehamilan Usai Berhubungan Intim
- Selain itu, rangsangan seksual atau orgasme tidak menyebabkan nyeri persalinan.
Meskipun orgasme dapat menyebabkan kontraksi uterus ringan, ini jarang menyebabkan persalinan.
Lantas apa manfaat berhubungan intim saat hamil? Ini penjelasannya:
Setelah mengetahui cara berhubungan intim saat hamil muda, yuk ketahui manfaatnya.
Kebugaran
Berhubungan intim membakar kalori, membuat nyaman dengan pasangan, dan tetap aktif secara fisik.
Orgasme baik
Kehamilan meningkatkan aliran darah ke alat kelamin wanita. Jadi, berhubungan seks selama trimester pertama bisa memberi Moms orgasme yang lebih baik.
Kebahagiaan
Berhubungan intim saat hamil muda juga memberikan manfaat psikologi.
Pelepasan endorfin selama keintiman dapat membuat Moms merasa rileks, bahagia, dan lebih mampu menghadapi perubahan yang terjadi pada tubuh Moms.
Jadi itu tadi cara berhubungan intim saat hamil muda.
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Source | : | Parenting First Cry |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR