Nakita.id - Segudang manfaat teh biji seledri untuk kesehatan tubuh dan cara mudah membuatnya.
Teh biji seledri mungkin masih terdengar asing di telinga Moms.
Namun teh biji seledri ternyata mempunyai banyak manfaat bagi tubuh.
Teh biji seledri diketahui dapat mencegah dan mengobati berbagai penyakit, seperti tekanan darah tinggi, gangguan pencernaan, kegelisahan, dan radang sendi.
Biji Seledri
Biji seledri kaya akan nutrisi, terutama antioksidan.
Mengandung flavonoid, omega 6 dan asam lemak linoleat, dan mineral seperti kalsium, zat besi, natrium, serta seng.
Minyak dan ekstrak dapat diekstraksi dari biji ini, berkat aromanya, sering digunakan dalam parfum dan produk sejenis lainnya.
Biji seledri telah lama digunakan sebagai pengobatan alami untuk menenangkan, antibakteri, anti-inflamasi, dan diuretik.
Berikut manfaat biji seledri untuk kesehatan:
- Berkat vasodilator dan efek diuretik dalam biji seledri, menormalkan aliran darah dan mencegah serta mengurangi tekanan darah tinggi arteri.
- Memerangi retensi cairan dan mencegah pembengkakan serta edema.
- Menyeimbangkan sistem pencernaan dan usus, meringankan gangguan seperti perut kembung, pencernaan yang buruk, atau kurang nafsu makan.
- Mengobati gangguan saraf tertentu seperti kecemasan atau insomnia.
- Biji seledri meningkatkan kesehatan sendi dan mencegah radang sendi.
- Mengurangi nyeri otot.
- Mencegah infeksi saluran kemih.
- Meningkatkan libido secara alami.
- Biji seledri bahkan bisa mengatur gangguan menstruasi.
- Selain itu juga ampuh mengusir nyamuk.
Cara membuat teh biji seledri:
Bahan
- 1 sendok teh biji seledri (5 g)
- 1 gelas air (200 ml)
- Gula artivisial (secukupnya)
Langkah membuatnya:
- Rebus air dan tambahkan biji seledri.
- Biarkan mendidih selama 10 menit dan angkat.
- Tutupi panci dan biarkan selama 10 menit lagi.
- Saring cairan dan pemanis secukupnya.
Untuk mengonsumsi teh biji seledri, Moms perlu ketahui tips berikut:
- Minumlah teh ini dalam keadaan perut kosong, setengah jam sebelum sarapan, setidaknya selama satu bulan.
- Di saat gejala datang, Moms dapat minum dua gelas sehari.
- Jika Moms tidak ingin minum teh ini, Moms juga dapat konsumsi bijinya dalam bentuk kapsul, tablet, atau ekstrak.
Namun perawatan ini tidak dianjurkan untuk orang yang alergi terhadap seledri atau bagi ibu hamil, karena dapat menyebabkan keguguran.
Meski demikian, sebelum minum teh biji seledri sebaiknya konsultasi terlebih dahulu dengan dokter ya Moms.
Nah itu dia beberapa manfaat teh biji seledri dan cara mudah membuatnya.
Source | : | Step to health,Nakita.ID |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR