Hal ini diketahui saat Atta Halilintar mengunjungi rumah Ryan D'MASIV di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan.
Dari tayangan tersebut dikabarkan Ryan mendapatkan keuntungan luar biasa dari hasil berjualan jersey koleksinya.
Hal ini lantaran jersey sepak bola miliknya yang dijual memiliki nilai sejarah tinggi.
Jersey tersebut pernah dipakai legenda Machester United, Eric Cantona. Rian mengakui nilai jual jersey itu menembus angka Rp 800 juta.
"Ini bekas dipakai Cantona. Ini terakhir sudah ditawar hampir Rp 800 jutaan, tahun lalu harganya sudah Rp 500 jutaan.
Ini belum pernah dicuci, bekas dipakai Cantona jadi unwashed. Ini waktu tahun 92, ini Cantona 96 last season," tutur Rian.
Bahkan belum lama ini Rian mengaku ada orang yang baru saja memborong jerseynya yang mencapai angka puluhan miliar.
“Waktu itu ada yang beli (jersey) borongan. Itu satunya kalau dihitung Rp 500 jutaan, dia beli sekitar puluhan M (miliar) sih," ujar Rian.
Apa Itu Silent Treatment? Kebiasaan Revand Narya yang Membuatnya Digugat Cerai Istri
Source | : | YouTube,Instagram |
Penulis | : | Nita Febriani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR